Pixel Codejatimnow.com

63 Pasien Positif Covid-19 di Jatim Sembuh, 171 Masih Dirawat

Editor : Narendra Bakrie  Reporter : Jajeli Rois
Peta sebaran Covid-19 di Jatim hingga Jumat (10/4/2020)
Peta sebaran Covid-19 di Jatim hingga Jumat (10/4/2020)

jatimnow.com - Pasien positif Virus Corona (Covid-19) di Jawa Timur yang dinyatakan sembuh hingga pukul 17.00 Wib, Jumat (10/4/2020) menjadi 63 orang. Angka itu tercatat setelah ada penambahan 5 sembuh dari Surabaya dan 1 dari Kabupaten Madiun.

"Alhamdulillah ada penambahan pasien positif Covid-19 yang sembuh, yaitu lima dari Surabaya dan satu dari Kabupaten Madiun. Jadi hingga hari ini, ada 63 pasien yang sembuh dengan prosentase kesembuhan 24,61 persen," terang Gubernur Jatim, Khofifah Indar Parawansa saat jumpa pers di Gedung Negara Grahadi, Jalan Gubernur Suryo, Surabaya.

Sedangkan jumlah pasien yang meninggal hingga hari ini tercatat 22 orang setelah ada penambahan dua orang dari Surabaya, satu dari Sidoarjo, satu dari Lumajang dan satu dari Bojonegoro.

"Ada penambahan lima pasien meninggal, sehingga jumlahnya menjadi 22 dengan prosentase kematian 8,59 persen," tambah Gubernur Khofifah.

Baca juga:
Muncul Lagi Subvarian Omicron Baru BA.2.75

Sedangkan pasien yang terkonfirmasi positif bertambah 33 orang, sehingga hingga hari ini, jumlah pasien positif Covid-19 di Jatim menjadi 256 orang, 171 pasien di antaranya masih dirawat. Pasien positif tersebar 32 kabupaten dan kota yang masuk zona merah penyebaran Covid-19.

Dari 33 pasien positif Covid-19, 2 di antaranya tercatat di Kota Pasuruan, 3 di Kabupaten Pasuruan, 3 di Kabupaten Probolinggo serta 1 di Kota Probolinggo. Sesuai data Tim Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Jatim, empat daerah itu sebelumnya masih kuning dan saat ini menyusul menjadi zona merah.

Baca juga:
Kasus Positif Covid-19 di Indonesia Naik Hingga 620 Persen

Untuk pasien dalam pengawasan (PDP) di Jatim, hingga hari ini tercatat di angka 1.333 orang. Sedangkan orang dalam pemantauan tercatat sebanyak 13.342 orang.