Pixel Code jatimnow.com

Sekretaris Daerah Jombang Positif Covid-19, Seluruh OPD Dirapid Test

Editor : Sandhi Nurhartanto   Reporter : Achmad Supriyadi
Rapid test di Pemkab Jombang
Rapid test di Pemkab Jombang

jatimnow.com - Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Jombang, Ahmad Jazuli terkonfirmasi positif Covid-19. Kabar itu dibenarkan oleh Bupati Jombang Mundjidah Wahab.

Mundjidah Wahab mengatakan, Sekda Jazuli dirawat di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Jombang sejak Senin (20/7) dengan gejala muntaber dan kelelahan.

"Rapid test hasilnya reaktif, lalu dilakukan swab dan hasilnya positif," kata Mundjidah kepada wartawan, Rabu (22/7/2020).

Saat ini, lanjut Mundjidah, Jazuli masih menjalani perawatan dan isolasi di RSUD Jombang dan kondisinya semakin membaik.

"Beliau sekarang ada di ruang isolasi dan kondisinya semakin membaik. Tetapi tetap menjalani protokol kesehatan," jelasnya.

Baca juga:
Istri Sekda Dilantik jadi Kepala Bakesbangpol Ponorogo, Bupati Tegaskan Ini

Mundjidah menambahkan, meski Sekda Jazuli menjalani perawatan di RSUD Jombang karena Virus Corona, pelayanan publik di pemerintah daerah masih tetap jalan.

"Tugas Sekda sementara diambil asisten I bupati," tukasnya.

Baca juga:
Ini 3 Besar Peserta Lolos Seleksi Kepala Bakesbangpol Ponorogo, Ada Istri Sekda

Sementara itu, Kepala Bidang Pencegahan Covid-19 Kabupaten Jombang Agus Purnomo menjelaskan, semua pegawai dilakukan rapid test untuk mendeteksi awal penyebaran Virus Corona di lingkungan Pemkab Jombang.

"Akan dirapid di masing-masing OPD, terutama OPD pelayanan. Jika ada yang reaktif nanti akan dilanjutkan pengambilan swab," katanya.

Persebaya Tekuk Persija, Ini Rahasianya
Olah Raga

Persebaya Tekuk Persija, Ini Rahasianya

Pelatih Persebaya Paul Munster mengakui, ini memang bukan pertandingan yang mudah. Tetapi ada kunci yang membuat Persebaya berhasil meraih kemenangan.