Pixel Code jatimnow.com

Diduga Dibakar Anak Sendiri, Sebuah Rumah di Ponorogo Ludes Terbakar

Editor : Arif Ardianto   Reporter : Mita Kusuma
Sebuah rumah ludes terbakar.
Sebuah rumah ludes terbakar.

jatinnow.com – Diduga sengaja dibakar oleh anak sendiri, sebuah rumah Gumbreg di Dusun Krajan, Desa Krebet, Kecamatan Jambon, Kabupaten Ponorogo ludes dilalap si jago merah, Jumat (18/5/2018).

Anaknya yang bernama AG (16), sebelum kejadian diketahui mondar-mandir keluar masuk rumah sambil membawa korek api dan kardus.

Kemudian, keluar rumah membawa kain bekas (gombal) untuk membakar kayu bakar di luar rumah.

"Tapi, setelah terjadi kebakaran. AG malah meninggalkan rumah seraya berkata api kok dilihat," kata Kapolres Ponorogo AKBP Radiant kepada jatimnow.com.

Radiant juga menjelaskan bahwa dugaan awal memang AG sebagai pelaku. Namun, pihaknya masih mendalaminya. "Itu tadi kan masih kata saksi mata," urainya.

Namun demikian, AG sudah diamankan oleh Polsek Jambon untuk dimintai keterangan lebih lanjut.

Baca juga:
Disambar Petir, Kamar Rumah Kristina di Jember Hangus Terbakar

Radiant berjanji akan memberikan keterangan lebih lanjut tentang kebakaran ini.

Sementara untuk total kerugian ditaksir hingga mencapai Rp 75 juta, karena api melalap habis rumah beserta harta benda di dalamnya.

Baca juga:
Pohon Besar Dekat Pemukiman di Bangkalan Terbakar Akibat Petir, Warga Panik

 

Reporter: Mita Kusuma

Editor: Arif Ardianto