Pixel Code jatimnow.com

Ibu Muda Meninggal dalam Kecelakaan saat Bonceng Dua Anaknya

Editor : Narendra Bakrie   Reporter : Moch Rois
Unit Laka Satlantas Polres Pasuruan Kota melakukan olah TKP
Unit Laka Satlantas Polres Pasuruan Kota melakukan olah TKP

jatimnow.com - Kecelakaan beruntun melibatkan lima kendaraan terjadi di Jalan Raya Gatot Subroto, Kelurahan Krapyakrejo, Kecamatan Gadingrejo, Kota Pasuruan, Jumat (11/9/2020). Seorang ibu muda meninggal dalam kecelakaan ini.

Kecelakaan melibatkan satu tronton, dua truk, satu mobil boks dan satu motor itu terjadi sekitar pukul 10.00 Wib. Sedangkan ibu muda yang meninggal adalah pengendara motor Honda Vario bernopol N 6230 TBN dengan nama Wiranti (25), warga Kecamatan Kejayan, Kabupaten Pasuruan.

"Dalam kecelakaan beruntun lima kendaraan ini, satu orang meninggal, yaitu pengendara motor atas nama Ibu Wiranti," jelas Kanit Laka Polres Pasuruan Kota, Ipda Indah Ramadhani.

Dari hasil olah TKP sementara yang dilakukan Unit Laka Satlantas Polres Pasuruan Kota, keempat kendaraan sebelumnya melaju searah dengan posisi tronton dan motor di bagian depan, kemudian dua truk dan satu mobil boks di bagian belakang.

Baca juga:
Truk Fuso Seruduk Rumah Warga di Bangkalan, Sopir Diduga Mengantuk

"Kronologinya masih dalam penyelidikan. Korban meninggal dunia di lokasi kejadian dengan luka di kepala," ungkap Indah.

Sementara menurut keterangan warga sekitar, Doni Sugiyanto, saat itu pengendara motor yang meninggal membonceng dua anaknya.

Baca juga:
Niat Dipindah ke Tempat Teduh, Mobil Xpander Malah Masuk Masjid di Jember

"Jadi motor itu kegencet antara kendaraan tronton dan truk. Korbannya langsung meninggal di tempat. Kedua anaknya langsung teriak, ibu..ibu..ibu. Untuk penyebabnya saya tidak tahu," ujar Doni.