jatimnow.com - Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Qosim-Alif (QA) menggelar kampanye sapa warga di 9 desa di Kecamatan Ujungpangkah, Gresik, Minggu (29/11).
Warga Desa Kulon, Kecamatan Ujungpangkah menyapa Qosim-Alif saat pasangan birokrat tenaga pendidik dan politisi tenaga kesehatan ini datang ke tempat mereka.
Pasangan QA disambut dengan mobil komando berisi massa dengan sound dan baliho. Warga truk mobil, dan puluhan sepeda motor memadati jalan Banyuurip, Pangkah Kulon, sampai Jalan Starda Pangkah Wetan di Kediaman KH Mahrus Munir.
Koordinator pemenangan QA, Muslik Muhtar mengaku terkejut terhadap penyambutan oleh warga.
Menurutnya sambutan itu di luar dugaan dan perencanaan karena banyaknya massa yang keluar ke Jalan Raya dengan kendaraan dan meneriakan yel-yel 'Bapak Qosim-Bapak Alif calon bupati, ojok lali tanggal 9 coblos wae sing nomer siji'.
"Itu semua inisiatif warga masyarakat yang rindu kepada paslon, massa dari Pangkah Kulon dan Pangkah Wetan menyambut dan mengantarkan paslon menyapa warta di Desa Pangkah Kulon," katanya.
Sambutan luar biasa lainnya juga diberikan warga Desa Cangaan, Kecamatan Ujung Pangkah. Di desa ini Qosim dan Alif berjanji akan memberikan pendampingan total untuk mengembangkan potensi wisata seperti Setigi dan Wagos di Desa Sekapuk dan Gosari.
Salah satu warga Amin (43), warga Desa Cangaan, Kecamatan Ujungpangkah menyampaikan kepada pasangan Qosim-Alif untuk mengembangkan lahan perkemahan serta wisata Agro di Desa Cangaan.
Baca juga:
Sah, KPU Tetapkan Yani-Aminatun Pemenang Pilkada Gresik
"Ada lahan perkemahan di desa kami yang biasanya dibuat outbound. Nantinya jika Pak Qosim-Alif menjadi bupati dikembangkan dengan agro wisata," harapnya.
Nantinya rencana pembangunan dan perkembangan lahan perkemahan akan dimulai pada Tahun 2021.
"Pembangunan dimulai dari ADD dan bantuan dari pemerintah daerah. Dan berharap nanti Pak Qosim dan dr Alif bisa melakukan pemasaran wisata di desa kami," katanya.
Qosim didampingi Alif langsung merespon dan akan melakukan program pengembangan wisata di Gresik utara.
Baca juga:
Unggul Quick Count Internal, Q-A: Kawal Suara hingga Keputusan KPU
"Kami yakin Qosim-Alif akan mewujudkan harapan warga Desa Cangaan agar maju bersama mengembangkan potensi wisata desa. Sehingga nantinya tidak hanya wisata Setigi, Gosari saja, tapi wisata Cangaan juga," kata Alif.
Alif menambahkan, program dari QA juga meliputi kesejahteraan pendidikan para guru swasta dan kesehatan.
"Ada ambulans setiap desa, dan ada tambahan intensif kepada guru swasta atau guru madrasah diniyah," pungkas Alif.
URL : https://jatimnow.com/baca-31825-qosimalif-akan-dorong-pariwisata-desa-ujungpangkah-gresik-lebih-maju