Pixel Code jatimnow.com

Jalin Kedekatan dengan Warga, Polres Madiun Gelar Sahur On The Road

Editor : Arif Ardianto   Reporter : Mita Kusuma
Kapolres Madiun foto bersama warga saat sahur on the road/Mita Kusuma
Kapolres Madiun foto bersama warga saat sahur on the road/Mita Kusuma

jatimnow.com – Selama bulan suci Ramadan ini, Polres Madiun selalu menggelar berbagai kegiatan yang mempererat kedekatan dengan masyarakat. Selain buka puasa bersama, Polres Madiun juga melakukan sahur bersama atau sahur on the road.

Sahur On The Road ini dipimpin langsung oleh Kapolres Madiun, AKBP I Made Agus Prasatya. Pada saat itu, Kapolres juga tak segan-segan untuk berteriak membangunkan warga.

“Sahur…sahur….,” kata I Made Agus dengan lantang.

Adapun rute sahur on the road itu dimulai dari Mapolsek Mejayan menuju Jalan A. Yani ke Jalan Diponegoro ke Masjid Kami. Kemudian ke Jalan Agus Salim dan menyusuri jalan-jalan di wilayah Kecamatan Mejayan dan berakhir di Taman Kota Kabupaten Madiun.

Selanjutnya, Kapolres menggelar sahur bersama anggota dan masyarakat di Taman Mejayan Asti. Saat itu, ada pula hiburan dongkrak dari Kecamatan Mejayan.

Kapolres menjelaskan bahwa selama Bulan Ramadan ini tidak hanya buka puasa bersama, tapi juga membangunkan sahur.

Baca juga:
Monumen Madiun Zero Knalpot Brong, Apresiasi Kenyamanan Tanpa Kebisingan

“Tentunya, kami sambil menyampaikan pesan kamtibmas,” ujarnya.

Pesan kamtibmas itu, lanjut dia, biasanya disampaikan di tengah-tengah sahur bersama warga. Hal ini untuk mencegah dan mengantisipasi gangguan kamtibmas.

“Sekaligus membangun kedekatan dan mempererat kedekatan dengna masyarakat. Di samping itu pula, tentunya untuk membangunkan masyarakat untuk menjalankan ibadah puasa,” pungkasnya.

Baca juga:
Caleg di Madiun Ditangkap Polisi Usai Bobol Rumah dan Toko

 

Reporter: Mita Kusuma

Editor: Arif Ardianto