Pixel Codejatimnow.com

Dua Jet Tempur Taiwan Bertabrakan saat Latihan di Udara

Editor : REPUBLIKA.co.id  Reporter : REPUBLIKA.co.id

jatimnow.com - Dua jet tempur bertabrakan di udara setelah lepas landas dari timur Taiwan pada Senin (22/3).

Menurut harian Focus Taiwan, kedua pilot berhasil melontarkan diri dari pesawat, meski keberadaan mereka masih belum diketahui. Hingga saat ini operasi evakuasi dan penyelamatan masih berlangsung.

Empat jet tempur F-5E lepas landas dari Pangkalan Udara Taitung, di Pingtung County, pukul 14.30 waktu setempat (0630GMT) untuk misi pelatihan rutin.

Sekitar 36 menit setelah lepas landas, dua jet menghilang dari radar dan bertabrakan.

Baca juga:
Vespa Jadul Jalan Sendiri 10 Meter Masuk Teras Masjid di Malang

Pusat Komando Penyelamatan Nasional Taiwan telah mengirimkan kapal penjaga pantai untuk mencari para pilot yang hilang.

 

Baca juga:
Bupati Trenggalek Turut Berduka dan Mohon Maaf pada Keluarga Korban Kericuhan Pencak Silat di Taiwan

Lihat Artikel Asli

DisclaimerBerita ini merupakan kerja sama jatimnow.com dengan Republika.co.id. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi berita menjadi tanggung jawab Republika.co.id