Pixel Codejatimnow.com

Tabrakan 2 Truk hingga Terjun ke Sungai Sedalam 15 Meter, 3 Orang Terluka

Editor : Sandhi Nurhartanto  Reporter : Moch Rois

jatimnow.com - Truk boks memuat makanan ringan bernopol N 9362 CF terjun ke sungai sedalam 15 meter setelah ditabrak dari belakang oleh truk tronton bermuatan kayu bernopol R 1411 JA di Jalan Raya Malang-Surabaya, Desa Parerejo, Kecamatan Purwodadi, Kabupaten Pasuruan, Senin (5/4/2021) dinihari.

Peristiwa itu mengakibatkan 3 orang mengalami luka. Mereka yang terluka adalah Samsul Ridwan (41), pengemudi truk tronton warga Kecamatan Wajak, Kabupaten Malang dan kernetnya M. Risma Ubaidillah (15).

Untuk korban selanjutnya adalah M. Toha (36), kernet truk boks asal Kabupaten Malang. Sedangkan sopir truk boks Kristiyanto (33), warga Kecamatan Donomulyo, Kabupaten Malang tidak mengalami luka.

"Tiga orang mengalami luka dalam kecelakaan ini. Sopir dan kernet kendaraan truk muatan kayu dan satu kernet truk boks," jelas Kanit Laka Polres Pasuruan, Iptu Marti.

Kecelakaan berawal saat truk tronton yang memuat kayu sengon melaju dari arah Malang ke Surabaya. Truk yang dikemudikan Samsul Ridwan itu mengalami kendala dan tidak bisa menguasai laju kendaraan hingga menabrak median jalan dan tiang penerangan jalan umum (PJU).

Baca juga:
Truk Tangki Muat Minyak Goreng Terguling di Parit Tol Waru Sidoarjo

Kondisi jalanan yang menurun membuat truk tronton tersebut menabrak truk boks hingga terjun ke sungai sedalam 15 meter.

"Setelah menabrak median jalan dan PJU, truk muatan kayu menabrak truk boks hingga terdorong masuk ke sungai. Truk muatan kayu kemudian melaju oleng dan terguling, hingga muatannya jatuh semua," ungkap marti.

Ia menyebut, arus lalu lintas menuju ke Surabaya sempat macet karena ramainya pengendara yang melihat peristiwa itu.

Baca juga:
Truk Pengangkut Pasir Terguling Depan RM Sinjay Bangkalan, Sopir Ngantuk?

"Pemicu kecelakaan ini akibat pengemudi truk muatan kayu tidak bisa mengusai laju kendaraan," tandasnya.