Pixel Code jatimnow.com

Truk Boks Terguling di Ponorogo, Sopir dan Kernet Terluka

Editor : Narendra Bakrie   Reporter : Mita Kusuma
Truk boks terguling di Ponorogo
Truk boks terguling di Ponorogo

jatimnow.com - Sebuah truk boks bermuatan galon air mineral terguling di Jalan Raya Pacitan-Ponorogo, Desa Ngampel, Kecamatan Balong, Kabupaten Ponorogo, Kamis (17/6/2021). Dua orang terluka akibat kecelakaan itu.

"Tidak ada korban jiwa. Namun sopir dan kernet truk itu terluka," ujar Kapolsek Balong, AKP Hariyanto.

Hariyanto menyebut, truk boks bernopol AE 9550 SK itu disopiri Andik Widianto (28), warga Desa Mrican, Kecamatan Jenangan, Kabupaten Ponorogo, dengan kernet bernama Ahmad Ridwan (28), warga Desa Pomahan, Kecamatan Pulung, Kabupaten Ponorogo.

Truk itu melaju dari arah utara atau Ponorogo menuju selatan atau Pacitan. Saat sampai di lokasi, truk hendak mendahului motor yang sedang dituntun pengendaranya.

Baca juga:
Truk Tangki Muat Minyak Goreng Terguling di Parit Tol Waru Sidoarjo

"Saat mendahului itulah, kemudi dan rem truk diduga bermasalah," katanya.

Akibatnya, truk tidak terkendali dan oleng hingga terguling. Akibatnya, sopir dan kernet terluka dan kini sudah mendapat perawatan di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr Harjono Ponorogo.

Baca juga:
Truk Pengangkut Pasir Terguling Depan RM Sinjay Bangkalan, Sopir Ngantuk?

"Kasus kecelakaan tunggal ini sudah kami limpahkan ke Unit Laka Satlantas Polres Ponorogo," terang Hariyanto.