Pixel Codejatimnow.com

Dihadang Massa, Dua Pencuri Motor asal Sidoarjo Menyerah

Editor : Sandhi Nurhartanto  Reporter : Achmad Supriyadi

jatimnow.com - Dua pria asal Sidoarjo diamankan setelah mencuri satu unit motor di Desa Kesemen, Kecamatan Ngoro, Kabupaten Mojokerto.

Kedua pelaku adalah Yudha Andi Suseno (38), asal Dusun Godek, Desa Gading, Kecamatan Krembung dan Eko Prasetyo Budi (30), warga Dusun Balongbiru, Desa Sadang, Kecamatan Taman.

Kapolsek Ngoro, Kompol Subiyanto mengatakan pelaku mencuri sepeda motor milik Sumadi (69) saat membersihkan rumput di tanaman yang ada di sawah.

"Saat ditinggal bersihkan rumput, kunci motor menempel. Kedua pelaku kemudian membawa kabur motor milik korban," kata Subiyanto, Selasa (22/6/2021).

Ia menambahkan, petani itu setelah tahu motornya hilang kemudian memberitahukan kepada anaknya yang bernama Hartono.

Baca juga:
Kakek di Probolinggo Larikan Motor Pengendara Ojek, Ditangkap usai Buron 1 Tahun

Kemudian Hartono menelepon adiknya Suwanto agar dilakukan pemantauan di Desa Tanjangrono, Ngoro.

"Setelah dipantau, motor milik korban dilihat oleh anaknya jika dikendarai oleh kedua pelaku. Massa melakukan penghadangan. Kami yang mendapat info kemudian datang ke lokasi sehingga massa tidak jadi main hakim sendiri ke pelaku," ungkapnya.

Baca juga:
Residivis Curanmor Asal Bangkalan Kembali Diringkus di Surabaya

Mantan Kapolsek Trowulan ini menyebut, kedua pelaku mencuri motor dengan modus hunting atau mencari sasaran secara keliling.

"Pelaku YAS merupakan residivis curanmor yang baru keluar tahun 2019 kemarin. Hasil pengembangan pelaku pernah melakukan curanmor di 2 TKP lainnya di wilayah Mojokerto. Motor hasil curian dan sarana untuk melakukan pencurian kami amankan," pungkasnya.