jatimnow.com - DPW Partai NasDem menggelar lomba hingga seminar nasional untuk memompa semangat para santri di Jawa Timur.
Kegiatan itu digelar untuk menyambut dan memeriahkan Hari Santri Nasional (HSN) yang diperingati setiap 22 Oktober.
Ketua Satgas HSN 2021 DPW NasDem Jatim, Ipong Muchlissoni mengungkapkan ada berbagai lomba yang bakal digelar khusus untuk para santri di Jawa Timur, dengan nominal hadiah mencapai ratusan juta rupiah.
"Kalau hadiah dikalkulasi sampai ratusan juta," ujar Ipong di DPW NasDem Jatim di Jalan Arjuno, Surabaya, Rabu (6/10/2021).
Selain menggelar lomba bagi para santri, NasDem Jatim juga akan menggelar dua seminar. Pertama seminar nasional tentang gelar kepahlawanan Syaikhona Kholil, Bangkalan sebagai pahlawan nasional yang kini telah memasuki babak akhir.
"Kita adakan di Fraksi Nasdem MPR RI Jakarta. Kita akan laksanakan pada tanggal 14 Oktober. Dengan begitu pada Tahun 2021 ini, semoga Syaikhona Kholil segera ditetapkan sebagai Pahlawan Nasional," harapnya.
Selain itu juga akan digelar seminar santri preneurship secara luring dan daring yang bakal digelar di DPW NasDem Jatim dengan mendatangkan praktisi yang berkompeten pada 19 Oktober 2021.
"Semoga ini bisa menjadi kesimpulan atau rekomendasi santri setelah mondok itu bisa berdaya. Dunia santri itu sudah memberikan sumbangsih yang sangat besar bagi negeri ini, maka menjadi penting dan harus kita lakukan ketika kita ikut merayakan tidak hanya ala-ala tapi juga serius," katanya.
Sementara Ketua DPW NasDem Jatim Bidang Media dan Komunikasi Publik, Vinsensius Awey mengatakan dalam kemeriahan peringatan Hari Santri itu pihaknya tidak membatasi untuk kalangan tertentu saja.
Melainkan seluruh santri yang sedang mondok ataupun yang telah selesai menimba ilmu di dalam pondok. Selain dibuka untuk para santri di Jawa Timur, NasDem Jatim juga akan menerima peserta dari luar Jawa Timur.
"Bahkan kalau ada dari luar Jawa Timur boleh saja, kita tidak membatasi," terang Awey.
Ia juga menambahkan, peringatan Hari Santri ini merupakan salah satu refleksi perjuangan para pahlawan terdahulu.
"Itu sebagaimana resolusi jihad yang dilakukan oleh santri dan ulama bersatu serta berkorban untuk mempertahankan Indonesia dari jajahan," tambahnya.
Baca juga:
Duduk di Komisi X DPR RI, Lita Machfud Arifin Perjuangkan Pemerataan Pendidikan
Lewat resolusi jihad, lanjut Awey, saat itu para santri dan ulama menentukan sikap serta tindakan nyata terhadap usaha-usaha yang dinilai membahayakan keutuhan bangsa.
Oleh sebab itu, pada HSN 2021 ini, sesuai dengan tema 'Santri Siaga, Jiwa Raga' tentunya memiliki pesan cukup dalam untuk membela tanah air.
"Pesan yang cukup dalam bagi kita semua sebagai anak bangsa untuk selalu terpanggil siap siaga membela tanah air, mempertahankan persatuan kesatuan, mengisi kemerdekaan dengan bergotong royong mengangkat harkat hidup orang banyak, pembangunan SDM yang tangguh berintegritas, pengembangan ekonomi kerakyatan dan mewujudkan perdamaian dunia," jelasnya.
Berikut rangkaian acara peringatan HSN 2021 yang digelar DPW Partai NasDem Jatim :
1. Lomba Cover Sholawat 6-16 Oktober 2021
2. Lomba Design Busana Muslimah 6-16 Oktober 2021
3. Lomba Santri Menulis 6-16 Oktober 2021
4. Lomba Khitobah 6-16 Oktober 2021
5. Lomba Quote Hari Santri 6-10 Oktober 2021
6. Lomba Tik Tok Santri
Selain itu, pada perayaan tersebut DPW Partai NasDem Jatim juga menggelar vaksinasi, seminar hingga ngaji kebangsaan. Berikut jadwalnya :
1. Sentra vaksinasi NasDem Peduli di sejumlah Ponpes di 12 kabupaten/kota di Jatim
Baca juga:
Politisi Nasdem Respons Pemkab Jember Hentikan Program Bantuan untuk Warga
2. Seminar Nasional 'Gelar Pahlawan Nasional' bagi KH Syaikhona Kholil, Guru para pahlawan (14 Oktober 2021)
3. Seminar Santri Prenuership (19 Oktober 2021)
4. Sholawat Nariyah bagi seluruh DPD NasDem se-Jatim (22 Oktober 2021)
5. Happening Art Santri Merah Putih seluruh DPD Nasdem se-Jatim (22 Oktober 2021)
6. Ngaji Kebangsaan bersama Gus Muwafiq (22 Oktober 2021).