Pixel Codejatimnow.com

Peringati Hari Santri, Gerindra Gencar Pasang Billboard di Jatim

Editor : Sandhi Nurhartanto  Reporter : Ni'am Kurniawan
Billboard Hari Santri di kawasan Jembatan Suramadu
Billboard Hari Santri di kawasan Jembatan Suramadu

jatimnow.com - Partai Gerindra Jawa Timur gencar memasang billboard mengucapkan Hari Santri Nasional (HSN) 2021 di beberapa wilayah Jatim.

Tulisan 'Selamat Hari Santri Nasional' itu dilengkapi dengan foto Ketua Umum Prabowo Subianto dan Ketua Gerindra Jatim Anwar Sadad.

Anwar Sadad mengatakan di moment Hari Santri, Prabowo Subianto dan Partai Gerindra ingin mengenalkan bahwa perjuangan para kiai dan santri untuk bangsa sangatlah besar.

"Pak Prabowo dan Partai Gerindra ingin menjadikan perjuangan kiai dan santri sebagai sumber inspirasi dalam berjuang di era kini," kata Sadad, Minggu (24/10/2021).

Baca juga:
Arus Bawah Gerindra Kian Deras Dukung Dokter Alif Maju di Pilbup Gresik

Menapaktilasi Hari Santri, Gerindra memasang billboard-billboard itu di kawasan Jembatan Suramadu, Probolinggo, Situbondo, Pamekasan, Kediri, Nganjuk, Malang, Kota Batu, dan beberapa daerah dan kota besar lainnya.

Sadad mengungkapkan jika partisipasi Partai Gerindra terhadap masyarakat di Jawa Timur tidak berhenti. Beberapa kali mengadakan kegiatan vaksinasi dan pembagian sembako, salah satunya di Kabupaten Pasuruan.

Baca juga:
Sederet Nama yang Diusung Gerindra Jatim Maju di Pilkada Serentak 2024

"Partai Gerindra sampai saat ini terus melakukan kegiatan baksos di berbagai tempat. Bersamaan dengan agenda safari ke beberapa pesantren lalu juga mengadakan kegiatan vaksinasi di Bangil, Kabupaten Pasuruan juga di beberapa tempat. Kegiatan itu juga dibarengi baksos berupa pembagian sembako," jelas Sadad.