Pixel Code jatimnow.com

Dampak Semeru Erupsi, Arus Lalu Lintas Dialihkan

Editor : Zaki Zubaidi   Reporter : Mahfud Hidayatullah

Lumajang - Satlantas Polres Lumajang mengalihkan sejumlah arus yang ada di dalam Kota Lumajang - Malang. Ini Akibat putusnya jembatan Gladak Perak akibat letusan Gunung Semeru.

"Arus dalam kota dialihkan dan arus tengah dan di dekat lokasi juga dialihkan yang bertujuan ke Lumajang," kata Kasatlantas Polres Lumajang, AKP Bayu Halim, Sabtu (3/12).

Saat ini petugas terus melakukan penjagaan arus di sejumlah titik yang ada di wilayah Lumajang. "Untuk arus lalu lintas di Lumajang tetap lancar. Hanya antisipasi jembatan saja," jelasnya.

Baca juga:
12 Titik Pengungsian Korban Erupsi Gunung Semeru di Lumajang, Ini Lokasinya

Baca Juga: Data Sementara Korban Erupsi Gunung Semeru, 45 Orang Luka Bakar

Pengalihan arus lalu lintas pasca erupsi Gunung Semeru:

Baca juga:
Video: Pengungsi Erupsi Gunung Semeru Kesurupan

- Semua kendaraan dari Senduro Lumajang-Poncokusumo Malang maupun sebaliknya dialihkan untuk putar balik.
- Semua kendaraan dari arah Probolinggo tujuan Malang dialihkan putar balik.
- Semua kendaraan dari arah Jember tujuan Malang dialihkan lewat Probolinggo.
- Semua kendaraan dari arah Malang menuju Lumajang dialihkan untuk kembali lewat Probolinggo.