Pixel Code jatimnow.com

Jatim Memilih

Pendamping Khofifah Nyoblos di TPS 03

Editor : Budi Sugiharto  
Emil dan Khofifah/Foto: Istimewa
Emil dan Khofifah/Foto: Istimewa

jatimnow.com -  Coblosan Calon Pemilihan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur pada Rabu 27 Juni 2018.

Cawagub Emil Dardak nyoblos di Trenggalek, sedangkan  Cawagub Puti Guntur Soekarno yang berpasangan dengan Saifullah Yusuf alias Gus Ipul tidak memiliki hak memilih karena berKTP dari luar Jawa Timur.

Emil Elestianto Dardak yang sudah aktif kembali sebagai Bupati Trenggalek akan mencoblos di TPS 03, Kelurahan Surodakan atau 400 meteran arah timur pendopo.

Baca juga:
Absen di Hari Jadi Provinsi Jatim, Gus Ipul: Persiapan Lengser

Emil yang berpasangan dengan Khofifah Indar Parawansa bersama istrinya akan berangkat ke TPS di Jl RE Martadinata 13 itu.

"Pak Emil bersama Bu Arumi di TPS yang sama," terang Triadi Atmono, Kabag Protokol & RT Setda Pemkab Trenggalek  kepada jatimnow.com, Senin (25/6/2018).

Baca juga:
Gus Ipul Absen di Hari Jadi Jatim, Soekarwo Jamin Tidak Ada Konflik

Emil yang mendampingi Khofifah didukung Partai NasDem, Partai Golkar, Partai Demokrat, Partai Hanura dan PAN.

Reporter/Editor: Budi Sugiharto