Pixel Codejatimnow.com

Alhamdulillah, BLT Minyak Goreng di Ponorogo Sudah Cair

Editor : Narendra Bakrie  Reporter : Mita Kusuma
Pembagian BLT minyak goreng di Ponorogo (Foto-foto: Mita Kusuma/jatimnow.com)
Pembagian BLT minyak goreng di Ponorogo (Foto-foto: Mita Kusuma/jatimnow.com)

Ponorogo - 95.877 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di Ponorogo sudah mulai bisa merasakan Bantuan Langsung Tunai (BLT) minyak goreng (migor) dari pemerintah pusat.

Besaran dana BLT minyak goreng yang diterima KPM sebesar Rp 100 ribu per bulan selama 3 bulan. Pencairan dilakukan sekaligus atau Rp 300 ribu pada bulan ini.

"Cairnya langsung Rp 300 ribu untuk tiga bulan. Karena per bulannya Rp 100 ribu," kata Kepala Dinas Sosial Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (Dinsos PPPA) Ponorogo, Gulang Winarno, Selasa (12/4/2022).

Gulang menyebut, BLT sudah mulai disalurkan pada Senin (11/4/2022) lalu. Penyaluran perdana dilakukan di Kelurahan Nologaten dan Bangunsari. Menyusul ke desa atau kelurahan lainnya.

Pembagian BLT minyak goreng di PonorogoPembagian BLT minyak goreng di Ponorogo

Menurutnya, jika sesuai rencana, pembagian bakal selesai dalam waktu 12 hari atau sejak 11 April sampai 24 April 2022.

Baca juga:
Pemkab Sidoarjo Salurkan Bantuan Beras untuk 700 Warga Korban Banjir

Gulang mengaku, selain BLT migor senilai Rp 300 ribu, juga ada tambahan uang Rp 200 ribu dari program Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) untuk bulan Mei.

"Sehingga nominalnya, mereka membawa uang sebanyak Rp 500 ribu," ungkapnya.

Gulang berharap, sesuai dengan nama programnya, bantuan yang diterima seyogyanya dibelikan minyak goreng. Sehingga warga penerima tidak susah lagi jika membutuhkan minyak goreng untuk keperluan memasak.

Baca juga:
2.067 warga KPM di Mojokerto Terima Bantuan Cadangan Pangan Tahap Ketiga

"Kita himbau kepada warga penerima, agar uang bantuan yang diterima dibelikan minyak goreng," tambah dia.

Sementara salah satu penerima BLT, Sri Winih (58) mengaku sangat terbantu dengan bantuan BLT migor ini. Dia mengetahui dapat bantuan tersebut dari ketua RT-nya.

"Alhamdulilah di saat minyak goreng sulit dan mahal, kita dapat bantuan. Nanti uangnya akan saya belikan minyak goreng dan sembako," tuturnya.