Sidoarjo - Kebakaran pabrik rotan yang berada di Raya Trosobo, Taman, Sidoarjo hingga saat ini masih menyisakan kepanikan bagi warga setempat.
Pasalnya, warga mendengar langsung ledakan yang sempat berbunyi saat pertama kali kebakaran berlangsung.
“Tadi itu dengar langsung bunyi ledakannya. Begitu ledakan berbunyi. Saya sama keponakan saya keluar rumah. Sudah melihat api besar,” ujar Warijah warga Desa Trosobo saat ditemui di lokasi, Senin (16/5/2022).
Baca juga:
500 Paket Sembako untuk Pedagang Terdampak Kebakaran Pasar Krian Sidoarjo
Baca Juga: Pabrik Pengolahan Rotan di Sidoarjo Terbakar, Belasan Mobil PMK Dikerahkan
Warijah yang rumahnya di belakang pabrik PT Aneka Regalindo tersebut melihat pertama kali kebakaran berada di bagian belakang pabrik.
Baca juga:
Kebakaran Pasar Tingkat Krian Sidoarjo Dipadamkan dengan 22 Unit PMK Gabungan
"Pokoknya setelah bunyi ledakan itu, warga keluar dan ada suara teriakan minta tolong dari pabrik. Kedengar jelas karena rumah saya berada di belakang pabrik pas,” imbuhya.