Pixel Code jatimnow.com

Polisi Bicara Rahasia Merdunya Suara Burung di Hari Bhayangkara

  Reporter : Erwin Yohanes Arry Saputra
Kapolrestabes Surabaya Kombes Pol Rudi Setiawan memberikan trophy pada pemenang lomba burung.
Kapolrestabes Surabaya Kombes Pol Rudi Setiawan memberikan trophy pada pemenang lomba burung.

jatimnow.com - Dalam rangka memeriahkan HUT Bhayangkara ke 72, Polrestabes Surabaya mengadakan pameran kontes lomba burung berkicau memperebutkan piala Kapolrestabes Cup di Tantangan BNR Koblen, Jalan Koblen Kidul, Minggu (8/7/2018).

Lomba tersebut diikuti kurang lebih 1000 peserta dari Surabaya, dengan 30 jenis burung seperti burung punglor merah, love bird, cucak hijau, cendet, kenari dan jenis burung lainnya.

Sebelum membuka kontes, Kapolrestabes Surabaya beserta panitia pelaksana melakukan simbolisasi pembukaan acara dengan pelepasan sejumlah burung dara.

Kapolrestabes Surabaya Kombes Pol Rudi Setiawan menjelaskan, dibalik gagasan kontes burung ini, ia melihat atau menilai bahwa burung mempunyai sesuatu yang indah.

"Sesuatu yang indah yaitu suaranya, suara burung ini bisa merubah pikiran dan hati bagi pendengarnya," ujar Kapolrestabes Surabaya sembari meninjau kontes.

Perubahan pikiran itu, lanjut Rudi, dapat mempengaruhi perilaku seseorang dengan mendengar suara burung. "Orang jadi senang, maka perilakunya orang itu akan baik, itu esensi daripada kita mengadakan lomba ini," ujarnya.

Baca juga:
Polisi Gerebek Kampung Narkoba di Jalan Kunti Surabaya, 25 Orang Ditangkap

Rudi menambahkan, ia berkeinginan untuk mengembangkan kegiatan masyarakat yang mempunyai hobi burung, supaya lebih memasyarakat lagi.

"Dengan harapan kalau semakin banyak yang hobi burung, bisa menghidupkan suara-suara burung. Suasana hati pikiran arek-arek Suroboyo pasti akan lebih tenang dan nyaman sehingga perilakunya lebih baik," tambahnya.

Kontes yang diadakan Kapolrestabes Surabaya ini merupakan acara tahunan yang diselenggarakan sepanjang tahun dalam memeriahkan HUT Bhayangkara.

Baca juga:
Anggota DPR RI Ahmad Sahroni Kunjungi Ivan di Polrestabes Surabaya

"Dalam memeriahkan hari Bhayangkara ini kami tadi pagi juga melaksanakan perlombaan antar klub bola voli usia 17 tahun. Beberapa hari kedepan juga ada lomba mancing dan perlombaan perlombaan lainnya," tandas Rudi.

Reporter: Arry Saputra
Editor: Erwin Yohanes

Persebaya Tekuk Persija, Ini Rahasianya
Olah Raga

Persebaya Tekuk Persija, Ini Rahasianya

Pelatih Persebaya Paul Munster mengakui, ini memang bukan pertandingan yang mudah. Tetapi ada kunci yang membuat Persebaya berhasil meraih kemenangan.