Pixel Codejatimnow.com

Warga Sampang Diduga Tersetrum Listrik Hingga Tewas Saat Tebang Pohon

Editor : Sofyan Cahyono  Reporter : Fathor Rahman
Warga berdatangan ke tempat korban terkena setrum saat menebang pohon, Jumat (27/05/2022).(Foto: Fathor Rahman)
Warga berdatangan ke tempat korban terkena setrum saat menebang pohon, Jumat (27/05/2022).(Foto: Fathor Rahman)

Sampang - Seorang pria diduga tersetrum lisrik hingga tewas saat menebang pohon. Korban adalah Bunari (52), warga Dusun Bata-Bata, Desa Plampaan, Kecamatan Camplong, Kabupaten Sampang.

Kronologi kejadiannya, awalnya korban menebang pohon di ladang. Batang pohon yang roboh menimpa kabel listrik tanpa terlilit pelindung karet. Hal itu tidak diketahui korban. Saat memegang batang pohon untuk menariknya, ia diduga tersetrum listrik hingga tewas. Korban ditemukan warga setempat pada Jumat (27/05/2022) pukul 08.30 WIB.

"Awalnya korban menebang pohon, mas. Kemungkinan batang pohon mengenai kabel listrik. Sehingga terkena aliran listrik, " kata warga yang menolak namanya disebut.

Baca juga:
Warga Bojonegoro Tewas Tersengat Listrik di Atas Pohon, Istri Histeris

Diungkapkan, warga setempat sempat ketakutan ketika hendak menyelamatkan. Karena memang diduga akibat sengatan listrik. Namun dalam beberapa menit kemudian, korban langsung dibawa ke rumah duka yang tidak terlalu jauh dari lokasi kejadian.

Sementara Kapolsek Camplong AKP Budi Nugraha menyampaikan, anggotanya sedang menuju lokasi kejadian. Pihaknya mengaku belum bisa memberikan keterangan lebih lanjut.

Baca juga:
Dramatis! Petugas Damkarmat Bojonegoro Evakuasi Kuli Tersengat Listrik

"Anggota saya meluncur ke lokasi. Nanti kami berikan keterangan lebih lanjut," ucapnya.