Pixel Code jatimnow.com

Video Aksinya Viral, Para Remaja di Kota Batu Tinggalkan Motor yang Dicurinya

Editor : Narendra Bakrie   Reporter : Achmad Titan
Sejumlah remaja saat mencuri motor milik PKL di Kota Batu (Foto: Tangkapan layar video CCTV)
Sejumlah remaja saat mencuri motor milik PKL di Kota Batu (Foto: Tangkapan layar video CCTV)

Kota Batu - Sejumlah remaja terekam CCTV saat mencuri motor di Jalan Kartini atau sebelah barat Alun-alun Kota Batu. Motor itu adalah milik salah satu pedagang kaki lima (PKL).

Dari video rekaman CCTV yang viral di media sosial (medsos) itu, pencurian terjadi sekitar pukul 01.57 Wib, Minggu (26/6/2022). Motor yang dicuri adalah Honda Supra dengan nopol N 5525 KU.

Salah satu pengunggah video aksi pencurian itu adalaj Puspita Herdysari. Dia menyebut bahwa pencurian itu melibatkan sejumlah remaja laki-laki.

"Agar ada titik terang, akhirnya saya bersama rekan-rekan meminta rekaman CCTV di Perpustakaan Umum. Dan benar ada video pencurian tersebut," terang Puspita, Rabu (29/6/2022).

Beberapa jam setelah video rekaman CCTV itu diunggah ke medsos, para pelaku diduga ketakutan. Sehingga tidak sampai 24 jam, motor yang dicuri itu ditemukan, sekitar pukul 19.00 WIB, Senin (27/6/2022).

Baca juga:
Pemotor Arogan Penantang Duel Perwira Polisi di Kediri Dievakuasi Satpol PP, Ternyata…

"Jadi ada warga yang menyampaikan, melihat motor tak bertuan di sekitar area persawahan belakang kantor BNN Kota Batu. Saat kita cek, ternyata benar motor yang dicuri ditemukan," jelas Puspita.

Menurutnya, korban enggan melapor kejadian tersebut pada polisi. Selain motor sudah ditemukan, warga sekitar hanya ingin memberikan pelajaran kepada para remaja tersebut.

Baca juga:
Pemotor Arogan Tantang Duel Perwira Polisi di Kediri, Ngaku Anak Letkol

"Memang tidak laporan. Tapi sudah kami niat biar viral dan pelaku takut. Ya semacam diberi pelajaran. Karena mereka ini anak muda yang harusnya tidak berperilaku seperti itu," tandasnya.