jatimnow.com - Sesosok bayi perempuan ditemukan di hutan Perbatasan Banyuwangi-Situbondo. Saat ditemukan, bayi itu tidak diselimuti kain apapun.
Kapolsek Wongsorejo, Iptu Kusmin menjelaskan, saat ditemukan bayi perempuan tersebut dalam keadaan kotor. Hal itu dibuktikan saat pertama kali ditemukan oleh Saminem (61) yang diberitahukan kepada Sadi (27) warga Desa Sidowangi.
"Karena takut ada apa-apa, bayi itu dibawanya ke rumah Sahmani untuk dibersihkan dan dibuatkan susu," kata Iptu Kusmin, Senin (16/8/2018).
Untuk lebih memastikan kondisi kesehatan bayi perempuan itu, pihak Polsek Wongsorejo membawa bayi tersebut ke Puskesmas Bajulmati. Setelah diperiksa, ternyata kondisinya sehat dan normal.
Namun demikian, Iptu Kusmin masih enggan menjelaskan perihal apakah bayi malang tersebut dibuang oleh seseorang yang mengenal betul kondisi di daerah tersebut.
Selain itu, pihaknya juga tidak mau berandai-andai terkait berapa orang yang tega membuang bayi mungil itu.
Berdasarkan video yang beredar, bayi mungil itu ditemukan dalam posisi telanjang dan hanya beralaskan kain sarung dan handuk.
Ditubuh mungilnya itu, juga terlihat semacam bercak-bercak kotoran yang diduga bekas darah.
Baca juga:
Geger Tangis Bayi dalam Ember Bekas Cat di Depan Rumah Warga Jember
Hingga saat ini, pihak kepolisian masih terus menyelidiki kasus pembuangan bayi ini. Polisi pun terus mengumpulkan sejumlah saksi dari pembuangan bayi ini.
"Kita masih lidik dan mencari keterangan para saksi," tandasnya.
Reporter: Hafiluddin Ahmad
Baca juga:
Bayi Baru Lahir Ditemukan di Teras Rumah Warga Puncu Kediri
Editor: Arif Ardianto
URL : https://jatimnow.com/baca-4762-kasihan-bayi-tanpa-diselimuti-kain-ditemukan-di-hutan-banyuwangi