Pixel Code jatimnow.com

Densus 88 Tangkap Satu Terduga Teroris di Magetan

Editor : Narendra Bakrie   Reporter : Mita Kusuma
Ilustrasi Densus 88 tangkap terduga teroris (Foto: Dok. jatimnow.com)
Ilustrasi Densus 88 tangkap terduga teroris (Foto: Dok. jatimnow.com)

Magetan - Tim Densus 88 Antiteror Polri menangkap seorang terduga teroris di Jalan Raya Magetan-Plaosan, Kabupaten Magetan.

Informasi yang didapat jatimnow.com, terduga teroris yang ditangkap itu berinisial RE alias D. Dia disebut masuk dalam jaringan Jamaah Islamiyah (JI). Dia melakukan seleksi masuk JI pada Tahun 2013.

Saat itu, RE diduga ikut seleksi anggota JI hubungan internasional dan melakukan perjalanan ke Suriah melalui Dubai. Dialah yang diduga membuka jalur hubungan dengan FSA.

Saat di Suriah, RE bergabung dalam latihan militer. Setelahnya kembali, menjadi ketua bidang hubungan bidang internasional JI. Kemudian pada 2015 kembali ke Suriah melalui Istanbul. Di sana membangun hubungan dengan jaringan Jabah Nusroh.

Baca juga:
Densus 88 Amankan 3 Orang Terduga Teroris di Kota Batu

Namun, saat di Suriah, dia ditahan militer ISIS. RE juga mempunyai hubungan koneksi langsung ke Yaman.

"Ditangkap tadi pagi sekitar pukul 08.00 WIB," terang Karopenmas Divhumas Polri, Brigjen Pol Ahmad Ramadhan melalui Instagram @divisihumaspolri seperti dilihat jatimnow.com, Selasa (2/8/2022).

Baca juga:
Muazin Musala di Tulungagung Ditangkap Tim Densus 88, Begini Kata Warga