Pixel Code jatimnow.com

Apresiasi Surabaya Great Expo 2022, DPRD: Bangkitkan Semangat Pemulihan Ekonomi

Editor : Arina Pramudita   Reporter : Ni'am Kurniawan
Wakil Ketua Komisi B DPRD Surabaya, Anas Karno bersama pelaku UMKM di Kota Pahlawan. (Foto: Dok PDIP Surabaya/jatimnow.com)
Wakil Ketua Komisi B DPRD Surabaya, Anas Karno bersama pelaku UMKM di Kota Pahlawan. (Foto: Dok PDIP Surabaya/jatimnow.com)

Surabaya - Wakil Ketua Komisi B DPRD Surabaya, Anas Karno memberikan apresiasi dan dukungan terselenggaranya Surabaya Great Expo 2022 yang digelar Pemkot Surabaya.

Anas menyebut event itu mengobarkan semangat Hari Ulang Tahun (HUT) ke-77 Kemerdekaan RI, sekaligus menjadi simbol bangkitnya ekonomi di Kota Pahlawan.

"Memperingati HUT ke-77 RI, saya perhatikan Pemkot Surabaya menggebyar sekalian membangkitkan kembali semangat kemerdekaan dan semangat pemulihan ekonomi," ujar Anas, Minggu (14/8/2022).

Event bertajuk 'UMKM Kuat Surabaya Hebat', sedianya digelar di Grand City Surabaya, mulai hari ini, 14-18 Agustus 2022.

Venue Surabaya Great Expo di Grand City Surabaya. (Foto: Dok Bangga Surabaya/jatimnow.com)Venue Surabaya Great Expo di Grand City Surabaya. (Foto: Dok Bangga Surabaya/jatimnow.com)

Baca juga:
DPRD Ingin Pengembangan RS Surabaya Selatan Dipercepat

Sebagai komisi yang membidangi perekonomian, lanjut Anas, pihaknya akan mensupport upaya Pemkot untuk kembali meningkatkan semangat pelaku usaha di Surabaya kembali produktif.

Selain itu, nantinya ia akan mengajak warga Surabaya untuk berpartisipasi sebagai media promosi para wirausahawan baru di Surabaya.

Baca juga:
DPRD Surabaya dan Hiperhu Sepakati SOP Baru Hiburan Malam

Anas berharap, upaya yang dilakukan Pemkot bisa membawa perubahan ekonomi pascapandemi, untuk kembalinya kesejahteraan warga di Kota Surabaya.

"Pada HUT ke-77 RI ini, semoga Indonesia, secara khususnya untuk Kota Surabaya merdeka di tingkat perekonomian juga pendidikan, sehingga kesejahteraan masyarakat bisa terjamin karena ini sudah menjadi semangat dan cita-cita bapak Soekarno," tandas Politisi PDIP Surabaya itu.