Surabaya - Pameran budaya digelar di ruang Basement Alun-alun Surabaya. Berbagai koleksi srimulat dan pementasannya dipamerkan.
Item yang dipamerkan meliputi naskah drama, poster, majalah, alat musik, baju, wayang golek yang menyerupai tokoh srimulat, kumpulan kaset drama radio hingga dokumentasi foto dan video pementasan.
Suasana pameran Srimulat di Basement Alun-alun Surabaya
Pameran dibuka mulai hari ini, 23 September hingga 30 September 2022, mulai pukul 09.00 sampai 21.00 WIB.
Suasana pameran Srimulat di Basement Alun-alun Surabaya
Kepala Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Museum dan Gedung Seni Balai Budaya Surabaya, Saidatul Ma’munah mengatakan, pada pameran ini pemkot bersama Srimulat menggandeng Museum Gubug Wayang Kota Mojokerto.
Baca juga:
Universitas Ciputra Ajak Gen Z Lestarikan Budaya Srimulat Lewat Lomba Strategi Marketing
Suasana pameran Srimulat di Basement Alun-alun Surabaya
"Kami mengajak Srimulat untuk mengisi pameran di Basement Alun-Alun Surabaya, sekaligus untuk kembali meramaikan Balai Budaya. Karena sesuai dengan instruksi Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi, di mana Balai Budaya harus menjadi pusat kesenian di Kota Pahlawan," ucap Ma'munah.
Suasana pameran Srimulat di Basement Alun-alun Surabaya
Suasana pameran Srimulat di Basement Alun-alun Surabaya
URL : https://jatimnow.com/baca-50237-foto-bernostalgia-dengan-srimulat-di-alunalun-surabaya