Pixel Code jatimnow.com

Pedagang di Banyuwangi Was-was soal Harga Ayam dan Telur

Editor : Arif Ardianto  
Rasimah salah satu pedagang ayam di pasar Banyuwangi
Rasimah salah satu pedagang ayam di pasar Banyuwangi

jatimnow.com - Tidak menentunya pasokan telu dan ayam di Banyuwangi sejak sepekan terakhir membuat pedagang was-was, Rabu (25/7/2018).

Saat ditemui di lapak dagangannya, Asman (39), salah satu penjual daging ayam di pasar Banyuwangi mengatakan, pasokan daging ayam dalam seminggu terakhir diakuinya sempat tersendat. Bahkan tiga hari kemarin tidak ada pasokan sama sekali.

"Sejak sepekan kemarin harganya naik dari Rp 36 ribu menjadi Rp 40 ribu. Untuk pasokannya juga dikurangi, biasanya saya bisa menjual 2 sampai 3 kwintal dijatah 80 kilo sampai 1 kwintal perhari," beber Asman, Rabu (25/7/2018).

Demikian halnya dengan pedagang ayam lainnya, Rasimah (48) yang mengatakan, akibat dari ketidak-pastian pasokan daging ayam dan ditambah dengan naiknya harga, membuat pembeli mengurangi belanjaannya.

"Biasanya pembeli yang dikonsumsi sendiri beli 2 kilo ayam dikurangi menjadi setengah (0,5) kilo. Kalau penghasilan juga turun kita," ungkapnya.

Sedangkan untuk daging ayam kampung, kata Rasimah harganya berkisar diangka Rp 75 sampai Rp 80 ribu. Kondisi tersebut, katanya, berbeda dengan sebelum dan sesudah Hari Raya Idul Fitri dan Ketupat, yang cenderung stabil baik harga dan pasokannya.

Baca juga:
5 Fakta Bocah 7 Tahun di Banyuwangi Ditemukan Tewas, Diduga Diperkosa

"Kalau harapannya untuk pasokan dan harga bisa normal kembali," pintanya.

Sementara itu, salah satu penjual telur ayam di pasar Banyuwangi, Askayah (56) mengatakan, dari segi harga, telur ayam cenderung turun meskipun beberapa hari lalu harga per kilonya naik menjadi Rp 26 ribu. Namun pasokannya, hingga hari ini masih dibatasi.

"3 hari kemarin harganya Rp 26 ribu, sekarang sudah Rp 33 ribu. Cuma pasokannya yang dibatasi, katanya dibagi dengan pedagang lainnya," kata Askayah di lapaknya.

Baca juga:
ASMOPSS ke-14 Digelar di Banyuwangi, Diikuti 136 Peserta

Sedangkan untuk harga komoditi lainnya mulai dari sayur-sayuran, cabai rawit, bawang merah dan bawang putih terpantau normal.

Reporter: Hafiluddin Ahmad
Editor: Arif Ardianto