jatimnow.com - Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa resmi membuka Pasar Seni Lukis Indonesia (PSLI) ke-XIII Tahun 2022 yang digelar di Jatim International Expo (JIX), Jalan Ahmad Yani, Surabaya, Jumat (18/11/2022).
Pasar seni lukis ini menjadi salah satu rangkaian Hari Jadi ke-77 Pemprov Jatim yang akan dibuka selama 10 hari ke depan. Sekitar 220 pelukis dari berbagai daerah di Indonesia ikut andil dalam event tahunan ini. Selain dipajang, lukisan-lukisan di sini juga bisa dibeli.
"Dengan ini Pasar Lukis Indonesia 2022 saya buka," ucap Khofifah dilanjut menggoreskan cat pada kanvas menandai pembukaan Pasar Seni Lukis Indonesia itu.
Khofifah didampingi Ketua Penyelenggara M Anis kemudian melihat deretan karya pelukis. Dia juga mengunjungi salah satu booth yang berisi lukisan-lukisan karya Presiden ke-enam Indonesia, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).
Pengunjung saat menikmati lukisan karya SBY
Sementara Ketua Pelaksana yang sekaligus Ketua Sanggar Merah Putih, M Anis mengatakan, PSLI tahun ini terasa lebih spesial karena diikuti karya-karya lukisan dari SBY.
Baca juga:
Apel Terakhir, Khofifah Minta Tetap Jaga Sinergitas: Sampaikan Terima Kasih Saya
"Salah satu yang istimewa yaitu lukisan Bapak SBY yang membuat kami cukup membanggakan karena beliau dalam hal ini sebagai pelukis mempercayai masyarakat Jatim melalui lukisannya dan ini merupakan peristiwa kesenian bukan peristiwa politik," ucap Anis.
Selain itu, karya pelukis difabel juga dipamerkan. Karya-karya mereka membuat Khofifah terpikat untuk membeli.
"Selain difabel juga ada anak-anak autis kita juga beri kesempatan di sini. Dan terima kasih kepada Gubernur Khofifah yang sudah membeli lukisan anak difabel," katanya.
Baca juga:
Catatan Kinerja Khofifah di Mata Ketua Fraksi Gerindra DPRD Jatim
"Ibu Gubernur kami rasakan selalu mendukung acara ini termasuk kehadirannya kami sangat senang sekali," tandas Anis.
Ketua Penyelenggara PSLI, M Anis