jatimnow.com - PDI Perjuangan (PDIP) Jatim menargetkan kenaikan kursi dalam Pilihan Legislatif (Pileg) 2024.
Sekretaris PDIP Jatim, Sri Untari Bisowarno akan mengupayakan 30 persen kursi dari calon legislatif (caleg) basis perempuan.
"Kami berharap minimal bisa 30 persen. Sekarang ini kan belum. Dari 27 baru 8 orang. Jadi baru 15 persen. Kami ingin tingkatkan jadi 30 persen," ujar Untari dalam Talkshow Peringatan Hari Ibu, di Aula Megawati Kantor DPD PDIP Jatim, Jalan Kendangsari, Surabaya, Sabtu (24/12/2022).
Agar terealisasi, pihaknya telah meminta kader PDIP dari basis perempuan untuk mempersiapkan diri, baik secara logistik maupun peta suara di daerah pemilihan (dapil) masing-masing.
Baca juga:
Pimpinan DPRD Bangkalan Definitif Dilantik, Dedy Yusuf jadi Ketua
Untuk menggaet hati masyarakat memilih PDIP, pihaknya juga telah membekali kader perempuan dengan strategi komunikasi, pelatihan, dan isu-isu yang dibutuhkan perempuan seperti halnya bahaya stunting dan merawat lansia.
"Jadi berpartai tidak hanya ngurusi suara, tapi bagaimana membantu masyarakat. Bicara tentang stunting, pemberdayaan ekonomi, bicara soal lansia, anak-anak muda dan sebagainya," ungkap Untari.
Baca juga:
9 Fraksi Diprediksi Huni DPRD Jatim Periode 2024-2029
Dia berharap, bekal itu bisa dimanfaatkan setiap kader perempuan PDIP. Sehingga, pola kerja politik bangsa bisa lebih berwarna dari sentuhan perempuan.
"Keyakinan memilih kami (PDIP) adalah pilihan yang tepat untuk bisa ke depan membuat gairahnya lebih maju," tandasnya.