Pixel Code jatimnow.com

Pikap asal Lumajang Tabrak Dump Truck Parkir di Pasuruan, Pengemudi Tewas

Editor : Narendra Bakrie   Reporter : Moch Rois
Polisi melakukan olah TKP mobil pikap tabrak dump truck (Foto: Unit Laka Polres Pasuruan)
Polisi melakukan olah TKP mobil pikap tabrak dump truck (Foto: Unit Laka Polres Pasuruan)

jatimnow.com - Mobil pikap L300 bernopol N 8178 YA menabrak pantat dump truck S 9092 UN yang terparkir di tepi Jalan Raya Surabaya-Banyuwangi, Desa Cangkringmalang, Kecamatan Beji, Kabupaten Pasuruan.

Akibat kecelakaan yang terjadi sekitar pukul 04.30 WIB, Selasa (3/1/2022) itu, pengemudi pikap tewas di lokasi. Pengemudi itu berinisial DB (38), warga Desa Kalipenggung, Kecamatan Randuagung, Kabupaten Lumajang.

"Pengemudi pikap meninggal dunia di TKP," ungkap Kanit Laka Satlantas Polres Pasuruan, Ipda A Kunaefi.

Sementara sopir dump truck itu berinisial FM (42), warga Desa Mojopilang, Kecamatan Kemlagi, Kabupaten Mojokerto.

Baca juga:
Mobil Brio Tabrak Truk Parkir di Akses Suramadu, Begini Kondisi Penumpangnya

Berdasar hasil olah TKP, saat itu korban yang mengemudikan pikap melaju dari barat menuju timur. Namun sampai di TKP, korban diduga mengantuk sehingga kurang konsentrasi.

Akibatnya, pikap yang dikemudikan korban oleng ke kiri memasuki bahu jalan dan menabrak bagian belakang dump truck yang terparkir di bahu jalan.

Baca juga:
Innova Tabrak Truk, Website Diretas Judi Slot, Tanah Gerak di Trenggalek

"Pemicu kecelakaan diduga korban mengantuk sehingga kurang konsentrasi," tandasnya.