Pixel Codejatimnow.com

Kebakaran di SMPN 4 Bangkalan Padam, Polisi Selidiki Penyebabnya

Editor : Narendra Bakrie  Reporter : Fathor Rahman
Petugas melakukan pembasahan di gedung SMPN 4 Bangkalan yang terbakar (Foto: Damkar Bangkalan)
Petugas melakukan pembasahan di gedung SMPN 4 Bangkalan yang terbakar (Foto: Damkar Bangkalan)

jatimnow.com - Api yang membakar beberapa bagian gedung SMPN 4 Bangkalan, Madura telah dipadamkan, Kamis (2/2/2023). Kasus itu kini ditangani polisi.

Penyebab kebakaran di gedung sekolah yang terletak di Jalan Kapten Syafiri Kelurahan Pejagan, Bangkalan itu masih belum diketahui.

Untuk menyelidiki kasus tersebut, polisi akan segera menerjunkan personel melakukan identifikasi.

"Kami akan lakukan olah TKP untuk mengetahui penyebab kebakaran ini. Sejauh ini belum diketahui apa penyebabnya," jelas Kasatreskrim Polres Bangkalan, AKP Bangkit Dananjaya, Kamis (2/2/2023).

Bangkit mengatakan, saat ini api sudah berhasil dipadamkan petugas pemadam kebakaran (damkar).

"Sudah padam baru saja," ungkapnya.

Baca juga:
Gedung SMPN 4 Bangkalan Terbakar

Dia menyebut, ruangan yang terbakar sudah dipasang garis polisi. Sehingga, warga tidak dapat masuk ke dalam.

Akibat kebakaran ini, atap ruang kelas hangus dan bolong. Bahkan seluruh barang di dalam ruangan itu hangus.

Sementara Kasi Penyelamatan dan Pemadaman Damkar Satpol PP Bangkalan, Ortis Iskandar mengatakan, api menghanguskan dua ruang di sekolah itu, yakni ruang kepala sekolah dan menjalar ke ruang tata usaha.

Baca juga:
Ruang Bengkel Praktik SMKN 2 Pasuruan Terbakar

"Dua ruang ini berbedakatan," jelas dia.

Untuk memadamkan api, pihaknya menerjunkan 10 personel, dengan satu armada.