Pixel Code jatimnow.com

Bakteri Pada Makanan Jadi Penyebab Ratusan Mahasiswa UB Malang Keracunan

Editor : Narendra Bakrie   Reporter : Achmad Titan
Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Malang, drg Wijayanto Wijoyo (Foto: Dok. Galih Rakasiwi/jatimnow.com)
Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Malang, drg Wijayanto Wijoyo (Foto: Dok. Galih Rakasiwi/jatimnow.com)

jatimnow.com - Penyebab ratusan mahasiswa Fakultas Teknik (FK) Universitas Brawijaya (UB) Malang beberapa waktu lalu akhirnya terungkap.

Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) Kabupaten Malang, drg Wijayanto Wijoyo menyebut bahwa bakteri escherichia coli (e.coli) menjadi penyebab keracunan massal tersebut.

"Uji laboratorium sudah keluar. Penyebab keracunan bakteri e.coli dengan jumlah berlebihan di makanan yang disajikan kepada para mahasiswa," tegas Wijayanto, Senin (13/2/2023).

Namun soal penyebab e.coli yang berlebihan dalam makanan tersebut, dia mengaku masih akan terus mendalaminya.

Baca juga:
Sederet Fakta Persidangan Kasus Kopi Sianida Pacitan, Terdakwa Sandiwara Tolong Korban

"Apakah karena makanan yang dimasak kurang matang atau seperti apa? Kami tidak bisa berspekulasi. Dalam waktu dekat kita lakukan pemeriksaan kembali," tambah dia.

Sebelumnya, pada Selasa (7/2/2023) ada 510 mahasiswa Fakultas Teknik UB yang mengikuti KKM di Desa Jedong, Kecamatan Wagir, Kabupaten Malang mengalami keracunan setelah mengonsumsi makanan.

Baca juga:
Makam Remaja Pacitan Dibongkar, Polisi Periksa 6 Saksi

Mereka rata-rata mengalami mual, muntah, dan pusing. Dari ratusan mahasiswa, ada 8 orang yang menjalani perawatan medis.