jatimnow.com - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Erick Thohir mendapat anugerah gelar Doktor Kehormatan atau Doktor Honoris Causa dari Universitas Brawijaya Malang, Jumat (3/3/2023).
Pemberian Doktor HC dilihat dari beberapa aspek salah satunya yaitu kontribusi pemikiran Erick Thohir yang mampu mentransformasikan bisnis di BUMN yang berhasil berkontribusi kepada negara untuk menghadapi pandemi Covid-19 dan pemulihan ekonomi nasional.
Gelar tersebut diberikan oleh Ketua Senat Akademik UB, Ariffin, di Gedung Samantha UB.
Dalam sambutannya, Erick Thohir memberikan orasi ilmiah terkait Eternalitas Transformasi BUMN. Pasalnya transformasi harus dilakukan karena dinamika, tantangan, dan perubahan terus berlangsung.
"Transformasi yang dilaksanakan secara berkelanjutan harus dilakukan. Negara yang berhasil merupakan negara yang menyelenggarakan transformasi melalui lokomotif ekonominya, dimulai dari penyempurnaan sumber dayanya, baik manusia, alam, maupun teknologi," tegasnya.
Baca juga:
Timnas Futsal Indonesia Juara Piala AFF 2024, Ketum FFI: Terima Kasih Pak Erick
Sementara itu, Ketua Pelaksana, Hendi Subandi menjelaskan pemberian kepada Erick Thohir sudah disetujui oleh senat akademik Fakultas Ekonomi dan Bisnis serta tahapan-tahapan penyesuaian.
"Dedikasi pak Erick (Erick Thohir) luar biasa. Terlebih ia juga aktif berkontribusi dalam penyampaian ilmu pengetahuan di forum-forum akademik. Apalagi adanya kebijakan CSR BUMN yang didorong agar penyalurannya diutamakan pada dunia pendidikan," ungkapnya.
Baca juga:
Kevin Diks Resmi WNI, Ini Harapan Ketum PSSI Erick Thohir
Dengan CSR tersebut, dunia pendidikan semakin berkembang karena sarana dan prasarananya bisa dibangun maksimal. Diaman di dalamnya beasiswa dan tenaga pendidik turut terbantu.
"Apalagi Pak Erick juga dinobatkan sebagai menteri terbaik tahun 2022. Rekam jejaknya luar biasa, dia disegani tidak hanya di dalam negeri tapi juga di luar negeri," tutupnya.
URL : https://jatimnow.com/baca-56379-universitas-brawijaya-anugerahi-erick-thohir-doktor-hc