Pixel Codejatimnow.com

Persik Libas Persib, 'No Sacrifice, No Victory' Jadi Kunci Sukses

Editor : Narendra Bakrie  Reporter : Yanuar Dedy
Pelatih Divaldo Alves (tengah) dalam sesi post-match Persib vs Persik (Foto: Persik Kediri/jatimnow.com)
Pelatih Divaldo Alves (tengah) dalam sesi post-match Persib vs Persik (Foto: Persik Kediri/jatimnow.com)

jatimnow.com - Persik Kediri akhirnya keluar dari zona merah setelah melibas Persib Bandung dua gol tanpa balas di Stadion Pakansari Bogor, Rabu (8/3/2023) sore.

Satu kalimat penting dari Divaldo Alves sebelum laga, menjadi kunci sukses Tim Macan Putih hari ini.

Persik memulai laga di pekan 29 Liga 1 2022/2023 ini dengan cukup percaya diri. Bermain di hadapan ribuan suporter lawan, mereka langsung menekan pertahanan Persib yang digalang Nick Kuipers.

Hasilnya terlihat di menit 35. Adalah Hamra Hehanusa yang kembali mencetak gol untuk Persik Kediri lewat tandukan kepalanya. Persik unggul 0-1. Gol ini sekaligus menutup babak pertama.

Usai turun minim, Persik mengendurkan serangan. Sebaliknya anak asuh Luis Milla terus menggempur pertahanan Macan Putih lewat kecepatan Ciro Alves dan David da Silva.

Namun, beruntung Anderson do Nascimento dan Hamra Hehanusa mampu menjadi benteng yang tangguh untuk bisa ditembus pasukan Maung Bandung.

Baca juga:
Laga Terakhir Lawan Persebaya, Persik Kediri Buka Peluang untuk yang Jarang Main

Di tengah upaya Persib untuk menyamakan kedudukan ini, M Khanafi yang masuk menggantikan Renan Silva di menit 68 justru mampu mencetak satu gol penting lewat counter attack. Gol pada menit 89 itu sekaligus memastikan tiga poin untuk Macan Putih.

Tiga poin ini berhasil membuat anak-anak Kediri keluar dari zona merah. Saat ini Macan Putih naik ke urutan 15 klasemen sementara dengan raihan 29 poin, menggeser PSS Sleman yang mengemas 28 poin.

Pelatih Persik Kediri, Divaldo Alves mengatakan, kemenangan ini tidak lepas dari perjuangan keras anak asuhnya. Menurut Divaldo, ada satu kalimat penting yang berhasil diterjemahkan oleh Vava Mario Yagalo dan kawan-kawan di laga ini.

Baca juga:
Arthur Irawan Ungkap Alasan Pensiun dan Rencananya di Persik Kediri

"Waktu tim metting saya sudah jelaskan ke pemain konsentrasi, konsentrasi, konsentrasi, tiga kali. No Sacrifice No Victory, pemain kita tahu hari ini kita harus fight, harus siap perang," tegas Divaldo Alves, dalam sesi post-match conference di Pakansari, Bogor.

Kalimat "Tidak Ada Pengorbanan, Tidak Ada Kemenangan" itu menurut Divaldo sukses diterjemahkan dengan baik oleh para pemain Persik. Dia pun mengaku cukup puas dengan perjuangan pemain untuk tiga poin ini.

Namun, dia tetap akan fokus dan terus memperbaiki kelemahan timnya untuk bisa menyapu bersih lima laga tersisa.