Pixel Codejatimnow.com

Crazy Rich Apresiasi BLIS, Tom Liwafa: Digelar di 14 Kota

Editor : Rochman Arief  Reporter : Farizal Tito
Tom Liwafa bersama kader PAN. (foto: Mahe for jatimnow.com)
Tom Liwafa bersama kader PAN. (foto: Mahe for jatimnow.com)

jatimnow.com - Partai Amanat Nasional memastikan diri menggelar kembali acara Birukan Langit Indonesia Festival. Menurut kader partai berlambang matahari terbit, Tom Liwafa menyatakan kegiatan ini dilakukan ulang mengingat sukses tahun lalu.

Namun Tom Liwafa memastikan kegiatan ini sedikit berbeda dengan tahun sebelumnya. Acara tahun ini dipastikan bertajuk Birukan Langit Indonesia Stage atau BLIS tahun 2023.

"BLIS akan digelar di 14 kota di Indonesia, dengan mendatangkan bintang tamu penyanyi dangdut yang saat ini tengah populer. Bisa saja Denny Caknan. Kemungkinan besar acara ini mulai digelar di Sleman Yogyakarta, pada 24 April 2023 mendatang," ujarnya.

Tak hanya konser musik dengan menghadirkan Denny Caknan, BLIS 2023 juga menggandeng sejumlah musisi lokal. Selain itu, pelaku UMKM akan tetap dilibatkan sebagai salah satu penopang ekonomi Indonesia.

Baca juga:
Keluarga asal Pakistan Diringkus Polrestabes Surabaya usai Mencuri di Toko Milik Tom Liwafa

Kehadiran pelaku UMKM ini sangat membantu geliat perekonomian, bukan sekadar keberadaan Denny Caknan," lanjutnya.

Menurutnya, kehadiran pelaku UMKM dalam acara BLIS, dibarengi dengan keberadaan produk lokal. Ia berharap bisa memperkenalkan sekaligus mengampanyekan produk buatan dalam negeri untuk go international.

Baca juga:
Senyum Para Pelaku UMKM Surabaya dapat 400 Liter Minyak Goreng Gratis

"Kita sudah pernah membuat acara UMKM festival Indonesia sebanyak empat kali di Surabaya dan berlangsung sukses," pungkas Tom Liwafa.