SURABAYA:: jatimnow.com - Bagaimana rasanya terjebak di dalam lift? Pasti tidak ingin mengalaminya.
Di Surabaya, sekitar 9 orang yang terdiri 5 orang dewasa, 2 remaja dan 2 balita terjebak di lift Jembatan Penyeberangan Orang (JPO) di Jalan Basuki Rachmat (Basra), Senin (25/12/2017) malam.
Rombongan asal Palembang ini niatnya liburan di Kota Pahlawan. Mereka akan ke Tunjungan Plaza dan menyeberang lewat JPO dengan lift yang berada di depan KFC.
Namun naas, ketika sudah di dalam dan proses naik mendadak lift mengalami macet. Cukup lama, ke 9 orang berada di dalam lift. Pintu tidak bisa dibuka, dan posisi lift masih di tengah. Ketinggian lift di JPO itu sekitar 6 meter.
"Keseluruhan 9 orang berasal dari Kota Palembang yg berkunjung ke Surabaya ," terang Kasatpol PP dan Plt Kepala BPB Linmas Surabaya Irvan Widiyanto melalui Grup WhatApps Humas Satpol PP dan Linmas Surabaya.
Petugas Linmas dan Satpol akhirnya membantu mengevakuasi dan menghubungi teknisi untuk segera membuka pintu lift.
Setelah dilakukan upaya paksa, pintu akhirnya bisa dibuka. Dan satu persatu orang yang terjebak bisa keluar melalui celah yang ada.
Baca juga:
Desound Hadir di Pakuwon City Mall Surabaya, Cek Promonya
Setelah berhasil keluar dari foto yang didapat terlihat sisa-sisa kepanikan terpancar dari wajahnya.
"Setelah 5 menit petugas teknisi datang dan mengeluarkan orang yang ada di dalam lift tersebut dibantu juga oleh rekan PAM JPO dan Tim Odong-odong (Satpol)," terang Irvan.
Baca juga:
Hujan Deras dan Angin Kencang di Surabaya, 3 Rumah Rusak-18 Pohon Tumbang
"Alhamdulillah untuk korban yang terjebak keseluruhan selamat semua," tambah Irvan.
Informasi yang didapat bahwa insiden yang terjadi Pk 20.00 Wib diduga karena traffic lift yang tinggi. Di masa liburan, banyak yang memanfaatkan lift yang baru pertama ada di JPO se Surabaya ini.
(AM/redaksi)
URL : https://jatimnow.com/baca-57-lift-jpo-basra-surabaya-macet-9-orang-dari-palembang-terjebak