jatimnow.com - Petugas Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Kediri, menggelar pemeriksaan hewan kurban ke sejumlah peternak dan penjual di pinggir jalan, Kamis (16/8/2018). Pemeriksaan ini dilakukan untuk memastikan kondisi hewan yang dijual, dalam keadaan sehat dan layak untuk dijadikan hewan kurban.
Dalam pemeriksaan ini, petugas menemukan hewan kurban yang belum cukup usia dijual. Selain itu sejumlah hewan juga ditemukan mengalami luka pada bagian kulit.
"Namun secara keseluruhan hewan tersebut sehat hanya tampak lecet saja," ujar Pujiono, Kabid Kesmavet Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Kediri.
Meskipun begitu, pihak Dinas berpesan kepada penjual hewan kurban, untuk menyisihkan hewan yang belum cukup usia serta terlihat lecet. Hewan tersebut harusnya diobati terlebih dahulu sebelum dijual.
Seperti diketahui, berdasar aturan yang ada hewan kurban yang akan disembelih mempunyai batasan usia minimal. Untuk kambing minimal berusia 1 tahun, sedangkan sapi 2 tahun.
Baca juga:
PKS Jatim Sebar 200 Ribu Paket Daging di Momen Idul Adha 2024
Terdapat beberapa persyaratan hewan untuk dijadikan kurban. Diantaranya kondisi sehat serta tidak mengalami cacat, cukup usia dan harus berjenis kelamin Jantan.
" Untuk usia hewan bisa diketahui dari jumlah gigi yang sudah tangal," imbuhnya.
Pemeriksaan ini dilakukan untuk memastikan semua hewan kurban yang dijual di pinggir jalan, sehat dan layak. Calon pembeli hewan kurban juga diharuskan untuk lebih teliti lagi saat membeli.
Penulis : Wanda R Putri
Editor: Arif Ardianto
Baca juga:
DPD NasDem Surabaya Bagikan 718 Paket Daging Kurban pada Idul Adha 1445 Hijriyah
URL : https://jatimnow.com/baca-5776-razia-hewan-kurban-di-kediri-petugas-temukan-kambing-tak-cukup-umur