jatimnow.com - Seni bantengan iringi rombongan kader DPC PDI Perjuangan mendaftarkan Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) di Kantor KPU Kota Batu, pukul 9.00 WIB, Kamis (9/5/2023).
Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Batu, Punjul Santoso mengatakan, pihaknya datang diiringi bantengan dan macan ini menggambarkan bahwa di PDI Perjuangan dari dulu hingga saat ini masih menjunjung nilai kebudayaan terutama terhadap seni bantengan kepada masyarakat Kota Batu.
"Itu menunjukkan semangat kebersamaan mendaftar bersama bisa memenangkan kami pada pemilu mendatang, seperti pada tahun sebelumnya," ujarnya.
Alasan memilih daftar saat ini merupakan instruksi Ketum PDI Perjuangan agar dilakukan secara serentak di Indonesia mulai pukul 08.00 WIB maksimal pukul 10.00.
"Kami merupakan partai pertama yang mendaftar ke KPU. Harapan kami semoga bisa hatrick meraih kemenangan," ujarnya.
Baca juga:
Momen Idulfitri, Fraksi PDIP Jatim Ajak Pemimpin Lebih Dekat dengan Rakyat
Pihaknya juga sudah berkomunikasi dengan Komisioner KPU dan semua persyaratan sudah sesuai dengan apa yang dipersyaratkan. Total ada 30 Bacalef dari PDIP yang mendaftar ke KPU Batu.
"Total ada 30, Dapil 1 ada 7 caleg, Dapil 2 ada 7 caleg, Dapil 3 ada 9 caleg, dan Dapil 4 ada 7 caleg. Pesan kami semua caleg harus bisa memberikan kontribusi terbaik bagi masyarakat," katanya.
Baca juga:
3 Point Tuntutan Kader ProMeg Surabaya Jelang Kongres PDIP
Ketua KPU Kota Batu, Mardiono mengatakan jika saat ini PDIP merupakan pendaftar pertama.
"KPU sangat mengapresiasi karena PDIP merupakan pendaftar pertama," tutupnya.