Pixel Code jatimnow.com

Kelompok Fikrul Mustarin di Tulungagung Gelar Salat Idul Adha Pagi ini

Editor : Arif Ardianto  
Kelompok Fikrul Mustarin saat menggelar Salat Idul Adha/Foto: Wanda R Putri
Kelompok Fikrul Mustarin saat menggelar Salat Idul Adha/Foto: Wanda R Putri

 

jatimnow.com - Sejumlah umat muslim dari kelompok Fikrul Mustarin di Desa Tenggur, Kecamatan Rejotangan, Kabupaten Tulungagung, menggelar salat idul adha pagi ini, Selasa, (21/8/2018).

Dengan digelarnya Salat Idul Adha hari ini, maka berarti jamaah ini melaksanakan merayakan Hari Raya Idul Adha lebih cepat dari penetapan pemerintah Indonesia yang jatuh pada 22 Agustus 2018 besok.

Pada kesempatan itu, yang bertindak sebagai imam adalah Ahmad Taufiq Ihsan. Sedangkan khatibnya Bisri Mustofa.

Dalam khutbahnya, Bisri mengajak seluruh umat Islam untuk bersatu di tengah banyaknya bencana yang terjadi di tanah air. Bisri juga menyerukan kepada seluruh muslim untuk menjalankan syariat islam secara utuh.

Bisri menjelaskan pelaksanaan Salat Idul Adha ini mengacu kepada penetapan Arab Saudi bahwa tanggal 9 Dzulhijjah jatuh pada tanggal 20 Agustus kemarin. Mereka Juga meyakini pelaksanaan ibadah kurban erat hubungannya dengan pelaksanaan ibadah Haji.

Baca juga:
Daftar Lengkap Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2025

"Kemarin para jamaah haji sudah melakukan wukuf di Arofah, mereka juga melakukan Salat Idul Adha hari ini," ujarnya.

Meski begitu, para jamaah ini memilih untuk tidak langsung menyembelih hewan kurban seperti biasanya usai Salat Idul Adha. Mereka pun memilih untuk menyembelih hewan kurban itu Selasa (22/8/2018) besok.  

"Kita hanya salatnya saja yang berbeda, untuk penyembelihannya sesuai dengan pemerintah pusat," tuturnya. 

Baca juga:
PKS Jatim Sebar 200 Ribu Paket Daging di Momen Idul Adha 2024

 

Reporter: Wanda R Putri

Editor: Arif Ardianto