jatimnow.com - Satu lagi rekomendasi wisata di Kediri yang layak dikunjungi. Adalah Sumber Ngadiloyo di Kecamatan Ngadiluwih yang airnya segar jernih sebening kaca.
Sumber Ngadiloyo ini memang paling pas untuk kalian menghabiskan akhir pekan. Kesegaran airnya yang jernih berwarna hijau tosca ini mampu merelaksasi pikiran yang tegang akibat aktivitas harian yang padat. Di tambah suasana sejuk di bawah rimbunan sejumlah pohon beringin besar.
Sumber Ngadiloyo ini berada di Kecamatan Ngadiluwih, Kabupaten Kediri. Tak jauh dari Stasiun Ngadiluwih. Sebenanrnya, tak perlu menunggu akhir pekan, kalian bisa ke sana setiap saat dan merasakan kesejukan sumber air alami tersebut.
“Seger banget airnya, bersih juga kok,” kata Zidane, warga setempat.
Zidane bersama kakak-kakaknya mengaku sangat sering berenang di Sumber Ngadiloyo ini. Hal ini, menurut mahasiswa tingkat akhir di Universitas Brawijaya itu adalah healing terbaik.
“Healing gratis juga ya,” kelakar Zidane.
Baca juga:
8 Destinasi Wisata di Tuban Ini Cocok Dikunjungi Bersama Rekan dan Keluarga
Untuk menikmati kejernihan air Sumber Ngadiloyo, kalian tak perlu membayar uang sepeser pun. Di lokasi ini tidak ada tarif tiket masuk maupun parkir.
Jika lapar menyerang tiba-tiba setelah berenang, ada warung yang menyediakan makanan buat mengganjal perut. Ada kerupuk sambal pecel yang paling favorit di sini.
Baca juga:
Sensasi Makan Sambil "Kecek" di Aliran Gunung Welirang
Selain sebagai destinasi wisata murah, Sumber Ngadiloyo ini merupakan kehidupan bagi warga sekitar yang mayoritas menggantungkan diri dari pertanian.
Tak hanya di Sumber Ngadiloyo, Kabupaten Kediri punya banyak destinasi wisata air yang tak kalah menarik. Ada Sumber Sugih Waras, Sumber Ganggong, Sumber Jembangan, Sumber Gundi dan sumber mata air alami lainnya.