Pixel Codejatimnow.com

Sekda Kabupaten Ponorogo Masuk Usulan Pj Bupati Madiun

Editor : Endang Pergiwati  Reporter : Ahmad Fauzani
Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Ponorogo, Agus Pramono /kiri (Ahmad Fauzani/jatimnow.com)
Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Ponorogo, Agus Pramono /kiri (Ahmad Fauzani/jatimnow.com)

jatimnow.com - Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Ponorogo, Agus Pramono, telah masuk dalam daftar tiga nama yang diusulkan oleh DPRD Kabupaten Madiun sebagai Bakal Calon Penjabat (Pj) Bupati Madiun.

Hal ini terkait berakhirnya masa jabatan Bupati Madiun, Ahmad Dawami Ragil Saputro, pada 24 September 2024.

Bersama dengan Agus Pramono, dua nama lainnya yang diusulkan adalah Sekda Pemkab Madiun, Tontro Pahlawanyo, dan Kepala Biro Hukum Kementerian Koordinator Maritim dan Investasi Pemprov Jawa Timur, Budi Purwanto.

Namun, Agus Pramono sendiri enggan memberikan komentar terkait usulan tersebut. "Nanti dulu lah," ujarnya singkat, Kamis (10/8/2023).

Di sisi lain, Bupati Ponorogo, Sugiri Sancoko, menganggap usulan ini sebagai tanda positif bagi kader Ponorogo. Menurutnya, kader Kabupaten Ponorogo semakin diperhitungkan dan dicari di daerah lain, seperti Kabupaten Madiun.

Baca juga:
Pj Bupati Probolinggo Sidak Pelayanan Publik di MPP, Ada Temuan?

"Semakin banyak kader Ponorogo laku. Tidak hanya di Ponorogo, laku juga di luar kota menjadi bursa di sana (Kabupaten Madiun)," ujar Sugiri Sancoko.

Meskipun demikian, ketika ditanya lebih lanjut tentang, apakah Agus Pramono akan benar-benar menjadi Pj Bupati Madiun dan tentang keikhlasan, Bupati Ponorogo tidak mau berspekulasi atau memberikan jawaban gamblang.

Baca juga:
Pj Bupati Pasuruan Apresiasi Ski Lot, Bakal Jadikan Kompetisi Olahraga Rutin

“Itu kan berandai-andai jika ditunjuk. Kalau perihal ikhlas, yang penting dijalani saja lah dulu," tandasnya.

Perlu dicatat bahwa DPRD Kabupaten Madiun telah mengusulkan tiga nama bakal calon Pj Bupati kepada Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri). Selain tiga usulan dari DPRD setempat, Pemerintah Provinsi Jawa Timur dan Pemerintah Pusat juga mengusulkan masing-masing tiga nama untuk menjadi Pj Bupati Madiun.