Pixel Codejatimnow.com

Dihadang Massa Kontra #2019GantiPresiden, Ini Kata Ahmad Dhani

 Reporter : Erwin Yohanes
Ahmad Dhani saat nge-vlog
Ahmad Dhani saat nge-vlog

jatimnow.com - Aksi menolak deklarasi #2019GantiPresiden juga terjadi di Hotel Majapahit di Jalan Tunjungan Surabaya. Mereka mendemo musisi Ahmad Dhani yang rencananya juga hadir dalam aksi #2019GantiPresiden di kawasan Tugu Pahlawan Surabaya, Minggu (26/8/2018).

Aksi penolakan ini direspon oleh Ahmad Dhani yang 'terjebak' di dalam Hotel Mojopahit. Melalui vlog pribadi yang beredar, Ahmad dhani menyatakan permintaan maafnya pada massa aksi #2019GantiPresiden, karena tidak bisa keluar dari dalam hotel.

Dalam vlog tersebut ia menyatakan, tidak bisa keluar hotel lantaran dihadang oleh 100 orang pendemo yang telah 2 jam melakukan aksinya. Ia bahkan sempat menyindir aparat kepolisian, karena membiarkan aksi massa tersebut.

"Hari ini saya dihadang di depan hotel. Tidak bisa keluar hotel, ditahan oleh polisi dan saya didemo disitu oleh 100 orang. Aneh juga ya, biasanya yang didemo itu presiden, menteri, Kapolri. ini musisi didemo. Musisi yang tidak punya backing polisi dan tentara. Kita ini kan opisisi," pungkasnya dalam vlog.

Ia pun menegaskan, tidak akan keluar dari hotel. Ia beralasan, jika keluar dari hotel dirinya bisa marah karena menghadapi para pendemo.

"Saya takut kalau saya keluar nanti marah, saya habisi semua. Jadi saya ngalah saja nunggu di sini. Saya mohon maaf pada teman-teman yang deklrasi," ujarnya menutup vlog.

Puluhan massa kontra aksi deklarasi #2019GantiPresiden yang semula menggelar demo di depan Gedung Negara Grahadi bergeser menuju ke Jalan Tunjungan Surabaya, tepatnya di depan Hotel Majapahit.

Baca juga:
Polisi Limpahkan Berkas kasus Ahmad Dhani, Kejati: Tunggu 14 Hari

Puluhan massa gabungan yang mengatasnamakan Koalisi Elemen Bela NKRI itu mendemo Ahmad Dhani, artis dan juga orator aksi #2019GantiPresiden. Ia diketahui menginap di Hotel Majapahit Surabaya.

"Monggo mas Ahmad Dhani keluar kesini kami sambut, kita sama-sama Arek Suroboyo," teriak Yanto Koordinator Koalisi Elemen Bela NKRI saat berorasi.

Ia juga mengecam pentolan grup band Dewa 19 itu agar jangan pernah membuat ulah memporak-porandakan keamanan dan ketentraman Kota Pahlawan ini.

Berikut kutipan lengkap Ahmad Dhani dalam vlog yang beredar di media sosial:

Baca juga:
Polisi Blokir Akun Instagram Ahmad Dhani

"Assalamualaikum teman-teman yang ada di tempat deklarasi, hari ini saya dihadang di depan hotel itu, tidak bisa keluar hotel, ditahan oleh polisi, dan saya didemo di situ. Didemo oleh 100 orang, ee... aneh juga ya biasanya yang didemo presiden, menteri, kapolri didemo, ini musisi didemo, udah gitu musisi yang tidak punya backing polisi dan tentara.

Kita ini kan oposisi, aneh. Ini yang mendemo yang membela penguasa lak lucu...lucu. Ini idot-idiot ini, mendemo orang yang tidak berkuasa, bengok bengok. Jadi saya ini tidak bisa keluar, mohon maaf temen-temen yang deklarasi, saya ga bisa keluar ini dihadang sama polisi. Polisi membiarkan orang-orang ini 2 jam mendemo. 2 jam dibiarkan demo, dibiarkan, saya tidak bisa keluar. Saya takut kalau saya keluar nanti marah saya habisi semua. Saya ngalah saja nunggu disini , maaf pada teman-teman yang deklarasi."

Penulis/Editor: Erwin Yohanes