jatimnow.com - Si jago merah kembali mengamuk di Pacitan. Kali ini, rumah milik Katijem di Desa Pelem, Kecamatan Pringkuku, Kabupaten Pacitan habis karena dilalap api.
Beruntung tidak ada korban jiwa. Hanya rumah milik nenek berusia 80 tahun itu tidak tersisa. Semua harta benda hangus terbakar, hanya menyisakan puing-puing.
“Rumahnya rata dengan tanah karena memang terbuat dari batako atau bata ringan,” ujar Kapolsek Pringkuku, Iptu Makhmuddi, Kamis sore (5/10/2023).
Dia menceritakan kronologinya, bahwa pemilik rumah memasak air minum. Layaknya di desa, ada yang masih menggunakan kompor yang bahan bakar dari kayu. Sambil menunggu air matang, pemilik pun keluar rumah.
“Biasa ditinggal, sambil menunggu air mendidih korban ke rumah tetangganya. Ya biasa berbincang-bincang,” kata Iptu Makhmuddi.
Baca juga:
Rumah di Ponorogo Terbakar Gegara Anak Mainan Korek, 1 Orang Terluka
Tak lama, dia bersama tetangga mendengar suara kayu terbakar dari rumah korban. Keduanya penasaran, mencoba melihat dapur rumah korban. Rupanya api sudah membesar.
“Sudah membesar. Dapur korban yang terbuat dari bambu sudah habis. Lalu menjalar ke rumah korban yang berdinding batako,” terangnya.
Dia mengatakan bahwa api akhirnya melalap seluruh rumah milik Katijem. Memang tidak ada korban jiwa dalam kebakaran ini. Polisi menduga kerugian mencapai puluhan juta.
Baca juga:
Ruko di Pasar Ngraho Bojonegoro Terbakar, Kerugian Capai Rp370 Juta
Ditanya perihal penyebab, Iptu Makhmuddi menjawab masih dilakukan penyidikan lebih lanjut.
“Penyebab kebakaran masih terus kami lidik. Nanti kalau sudah jelas, kami kasih tahu,” pungkas Iptu Makhmuddi.
URL : https://jatimnow.com/baca-62148-si-jago-merah-lalap-habis-rumah-nenek-katijem-di-pacitan