Pixel Code jatimnow.com

Mengintip Progres Bandara Dhoho Kediri

Editor : Zaki Zubaidi   Reporter : Yanuar Dedy
Progres Bandara Dhoho Kediri di minggu ke-85. (Foto: Tangkapan layar WIKA Gedung)
Progres Bandara Dhoho Kediri di minggu ke-85. (Foto: Tangkapan layar WIKA Gedung)

jatimnow.com - Bandara Internasional Dhoho Kediri, di wilayah barat Sungai Brantas menunjukkan progres yang signifikan.

Melansir YouTube WIKA Gedung, bagian dari PT Wijaya Karya Bangunan Gedung, progres pembangunan Bandara Dhoho Kediri, pada minggu ke-85 ini terlihat cukup memuaskan.

Semua akses jalan di kawasan Bandara Dhoho Kediri kini sudah terlihat mulus. Mulai akses masuk Bandara Dhoho Kediri, boulevard road, akses cargo, PTB access road, car park access road, utility access road, ATCT access road hingga office road.

Bandara Dhoho Kediri yang dibangun dengan skema Kerja sama Pemerintah dan Badan Usaha (KPBU), dalam hal ini, pembangunannya dilakukan oleh PT Gudang Garam melalui anak perusahaannya PT Surya Dhoho Investama siap beroperasi.

Tidak ada keterangan prosentase pengerjaan dalam video baru WIKA Gedung yang menunjukkan progres pembangunan Bandara Dhoho Kediri, pada minggu ke-85 ini. Namun, bisa dipastikan seluruhnya hampir mencapai 100 persen.

Di pekan sebelumnya pun, seperti Utility Building 3, 5-6, Good Delivery and Cargo Building, District Cooling System, Ground Water Tank dan Main Power House dipastikan sudah rampung.

Baca juga:
Bandara Dhoho Kediri Gelar Inaugural Flight Besok, Gudang Garam: Buka Era Baru

Waste Manajement Building, Airport Ground, Maintanance, Security Control Point dan GSE Service Building juga sudah 100 persen. Termasuk Navigation Shelter 1-2 dan LS 1-AGL Sub Station 1-2.

VVIP Terminal sudah mencapai 99,93 persen dan Passenger Terminal Building 99,02 persen. FF1-PKP-PK Building dan Air Trafic Control Tower yang mencapai 99,20’an persen.

WIKA Gedung menjelaskan, Bandara Dhoho Kediri ini bakal memiliki landasan pacu sepanjang 3.300 meter dengan lebar 45 meter. Mampu melayani pesawat berbadan lebar seperti Boeing 777-300ER.

Baca juga:
Jadwal Operasional Bandara Dhoho Kediri Molor Lagi?

Penerbangan domestik dan internasional, termasuk perjalanan haji dan umroh bisa dilayani dari bandara dengan terminal seluas 18.000 meter persegi tersebut Bandara ini dapat menampung 1,5 juta penumpang setiap tahun.

Namun, belum ada keterangan pasti kapan Bandara Dhoho Kediri ini akan beroperasi.