Pixel Code jatimnow.com

Demokrat Gresik Bertekad Beri Kontribusi Maksimal Menangkan Prabowo-Gibran

Editor : Zaki Zubaidi   Reporter : Sahlul Fahmi
Tim Kampanye Daerah Prabowo-Gibran Kabupaten Gresik (Foto: Sahlul Fahmi/jatimnow.com)
Tim Kampanye Daerah Prabowo-Gibran Kabupaten Gresik (Foto: Sahlul Fahmi/jatimnow.com)

jatimnow.com - Tim Kampanye Daerah (TKD) Prabowo-Gibran Kabupaten Gresik menggelar konsolidasi akhir pekan lalu. Ini bukti 9 partai yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Maju kian solid. Sembilan partai itu, Gerindra, Demokrat, Golkar, PAN, PBB, PSI, Gelora, Garuda dan Prima sangat solid.

Dalam acara konsolidasi tersebut partai koalisi bahkan optimistis pasangan Prabowo-Gibran menang satu putaran dalam Pilpres 2024.

Samwil, politisi Partai Demokrat, yang juga anggota DPRD Jatim, menyebut pasangan Prabowo-Gibran di Pulau Bawean Gresik perolehannya bisa mencapai 60 persen.

"Jika melihat grafik saat ini, suara untuk Prabowo-Gibran dii Pulau Bawean Gresik bisa mencapai 60 persen. Kami optimis pasangan Prabowo-Gibran bisa menang di Gresik maupun nasional," kata Samwil, Senin (11/12/2023).

Samwil berpesan kepada semua kader dan simpatisan dari partai-partai koalisi untuk terus mengkampanyekan Prabowo-Gibran sekaligus mensosialisasikan program-programnya kepada masyarakat luas.

"TKD Gresik harus benar-benar maksimal dan memanfaatkan waktu pilihan Pilpres yang hanya tinggal 60 hari lagi. Semua TKD tanpa terkecuali wajib berjuang semaksimal mungkin demi kemenangan Parbowo-Gibran," tegasnya.

Sementara itu, Caleg Demokrat DPR RI dapil X Gresik-Lamongan, Jemmy Setiawan menegaskan bahwa solid adalah kunci kemenangan. Artinya TKD harus mampu mengkoneksikan seluruh instrumen lini 9 partai koalisi dalam mewujudkan Prabowo-Gibran menjadi pemenang.

Baca juga:
TKD Tak Rekom Emil Dampingi Khofifah di Pilgub Jatim 2024, Tapi...

"Kita menyakini dari hasil survei di beberapa partai koalisi, Prabowo-Gibran menang. Kedua mempersiapkan perangkat partai untuk menguatkan kemenangan itu dan memberikan kontribusi besar kemenangan di masing-masing instrumen partai," ucap Jemmy.

Jemmy menambahkan untuk membangun kesolidan itu harus menata ulang instrumen dasarnya. Siapa yang memiliki kekuatan di dapilnya harus di dorong untuk berbagi tugas. Selain mengkampanyekan dirinya dan partai juga mengkampanyekan Prabowo-Gibran.

"Tugas dan peran harus dibagi, tidak boleh ada yang mendominasi. Karena konsepsi kemenangan itu adalah tim super, bukan Superman. Saya sangat optimis Prabowo-Gibran menang satu putaran sebab kami sudah punya angka yang cukup besar. Tinggal nanti menambah beberapa persen saja," ungkapnya.

Baca juga:
Prabowo-Gibran Menang 1 Putaran, Khofifah: Cukup Doakan Saja

Sementara Ketua DPC Demokrat Gresik, Supriyanto mengatakan di Koalisi Indonesia Maju. Demokrat Gresik berkomitmen penuh dengan memberi kontribusi maksimal untuk mencapai target kemenangan 50 plus 1 persen suara pada 14 Februari 2024 nanti.

Supriyanto menilai target menang satu putaran dirasa realistis. Jaringan caleg yang ada serta organ partai sudah mulai bekerja sesuai arahan. Mereka juga telah bertekad memenangkan Prabowo Gibran satu putaran.

"Kita sudah menginstruksikan semua caleg untuk all out, bahu membahu dan bekerja bersama menjadikan Prabowo-Gibran menang satu putaran," ucapnya.