jatimnow.com - Viral di media sosial seorang pria tampak mandi beras sambil bertelanjang dada. Kejadian itu disebut di Surabaya. Alhasil aksi ini menuai komentar netizen.
Video pendek tersebut diunggah akun X @kegblgnunfaedh. Hingga berita ini ditulis, video tersebut sudah dibanjiri ribuan komentar dan 2,8 ribu kali dibagikan.
Dalam video pendek itu terlihat sejumlah orang sedang menyortir beras. Namun ada 2 orang yang bermain di atas tumpukan beras.
Pria mengenakan topi, celana hitam, dan bertelanjang dada berguling di atas tumpukan beras. Sementara seorang lainnya menuangkan beras ke tubuh pria bertopi tersebut.
"Jadi ini gaes alasan beras Bulog selalu bau apek," tulis akun X @kegblgnunfaedh, seperti dilihat jatimnow.com, Selasa (26/12).
"Pantesan sering muncul berita beras Bulog berkutu. Ternyata bukan hanya karena penyimpanan, tapi sebelum didistribusikan dipake buat mandi dulu, bayangin tuh keringet dan kotoran yg nempel," tulis @xxni_OOR
Baca juga:
Seruan Ketua Golkar Surabaya untuk Kadernya Viral di Medsos
"Astaghfirullah jorok… itu buat dimakan loh walaupun dicuci dulu tapi TETEP AJA JOROK ga mikir apa??," tulis @crypxxdins.
Dikonfirmasi terkait video viral itu, Kepala Kantor Bulog Cabang Surabaya Utara, Sugeng Hardono, mengatakan video tersebut diambil pekerja gudang Bulog Banjar Kemantren 2 Surabaya Utara.
"Iya, jadi gini kegiatan kami itu kan di Buduran atau di Gudang Bulog Surabaya Utara," kata Sugeng.
Baca juga:
Pemotor Arogan Penantang Duel Perwira Polisi di Kediri Dievakuasi Satpol PP, Ternyata…
Sugeng mengatakan, pekerja yang guling-guling di atas tumpukan beras adalah seorang buruh harian lepas. Buruh tersebut sedang menyortir beras impor yang masuk.
"Kejadian itu memang sudah kami telusuri, bahwa bersangkutan itu adalah buruh harian lepas," jelasnya.
URL : https://jatimnow.com/baca-64531-viral-pria-bertelanjang-dada-mandi-beras-disebut-di-surabaya