jatimnow.com - Jika belum ada rencana untuk menghabiskan malam tahun baru. Mungkin Alun-alun Ponorogo bisa menjadi alternatif bersama keluarga.
Rencananya, Polres Ponorogo bakal memberlakukan kebijakan Car Free Night pada pergantian tahun baru 2023 menuju 2024, Minggu (31/12/2023) malam menuju Senin (1/1/2024) dini hari.
Beberapa rencana telah disiapkan oleh Satlantas Polres Ponorogo untuk memberlakukan kebijakan Car Free Night.
“Malam Tahun baru ini kami buat berbeda dibanding tahun-tahun sebelumnya,” ujar Kasatlantas Polres Ponorogo, AKP Jumianto Nugroho, Sabtu (30/12/2023).
Dia menyebutkan rencana berbeda itu adalah kebijakan Car Free Night. Satlantas Polres Ponorogo telah merencanakan Car Free Night bersama dengan Dinas Perhubungan (Dishub) dan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP).
“Rencananya, Car Free Night di Alun-alun Ponorogo semua jalan ditutup. Kecuali di jalan alun-alun barat atau jalan KH Hasyim Asyari,” katanya.
Baca juga:
Betonisasi di Kedung Baruk Surabaya, Ini Rekayasa Lalu Lintasnya
Alun-alun barat atau Jalan KH Hasyim Asyari tidak ditutup bukan tanpa alasan. Lantaran jalan Alun-alun barat arau Jalan KH Hasyim Asyari itu jalan provinsi, sehingga bisa untuk ditutup.
“Sementara untuk jalan alun-alun timur, jalan alun-alun utara maupun jalan alun-alun selatan akan ditutup total. Hanya diperbolehkan untuk pejalan kaki,” tegasnya.
Untuk sepeda tanpa mesin. seperti sepeda ontel diperbolehkan. Namun juga kendaraan bermotor dan mobil tidak diperkenankan.
Baca juga:
Simak Rekayasa Lalu Lintas saat Kirab Pusaka 2024 di Ponorogo
“Car Free Night ini hanya pada malam pergantian tahun baru 2024. Malam pergantian tahun sebelumnya di Ponorogo tidak pernah ada Car Free Night,” tegasnya.
Menurutnya, Car Free Night juga mengurangi eurofia. Kami mewujudkan menumbuhkan UMKM, supaya yang berjualan leluasa tidak terhambat kondisi lalu lintas jalan raya.
“Car Free Night akan dimulai pada Minggu (31/12/2023) sore dan berakhir Senin (1/1/2024) dini hari. Mulai jam 5 sore kami tutup dan jam 00.00 kami buka,” pungkasnya.