Pixel Codejatimnow.com

Gubernur Khofifah Hadiri Harlah Muslimat Lamongan, Kampanye Bareng Gus Miftah?

Editor : Zaki Zubaidi  Reporter : Adyad Ammy Iffansah
Gubernur Khofifah Indar Parawansa saat memberikan sambutan. (Foto: Adyad Ammy Iffansah/jatimnow.com).
Gubernur Khofifah Indar Parawansa saat memberikan sambutan. (Foto: Adyad Ammy Iffansah/jatimnow.com).

jatimnow.com - Gubernur Khofifah Indar Parawansa menghadiri peringatan Hari Lahir (Harlah) Muslimat NU ke-78 yang digelar PC Muslimat NU Lamongan.

Peringatan harlah yang dikemas dengan pengajian akbar ini juga turut dihadiri ulama masional, Miftah Maulana Habiburrahman atau Gus Miftah.

Bertempat di GOR Lamongan Sport Center, kegiatan ini dihadiri ribuan kader-kader Muslimat dari seluruh wilayah di Kabupaten Lamongan.

Dalam sambutannya, Ketua PC Muslimat NU Kartika Hidayati menegaskan bila ia dan seluruh kadernya ikut bu Khofifah.

"PC Mulimat ikut pimpinan ikut Bu Khofifah. Muslimat Lamongan ikut Ibu Khofifah," tegasnya saat memberikan sambutan, Jumat (26/1/2024).

Baca juga:
Sejak Kapan Tradisi Halal Bihalal Ada di Indonesia? Simak Penuturan Khofifah Ini

Kartika melanjutkan, bila kader Muslimat NU Lamongan meneguhkan dukungan serta mendorong agar Khofifah kembali maju dalam kontestasi Gubernur Jatim pada periode 2024-2029 mendatang.

"Kita satukan dukungan, kita kembali jadikan Bu Khofifah Gubernur, setuju!," seruan Kartika kepada kader Muslimat.

Sementara itu, Khofifah Indar Parawansa dalam sambutanya meminta agar Muslimat NU solid dan senantiasa meneguhkan Indonesia. Sambutan Khofifah menekankan agar kader berperan dalam membangun ketahanan keluarga untuk menguatkan ketahanan nasional.

Baca juga:
Halal Bihalal Penuh Kehangatan di Kediaman Khofifah

"Insya Allah Muslimat NU solid dan meneguhkan Indonesia," ujarnya menutup sambutan.

Perlu diketahui, usai mengajukan nonaktif sebagai Ketua PP Muslimat NU, Khofifah kini berstatus sebagai anggota Muslimat. Saat menghadiri kegiatan Harlah di Lamongan Khofifah berstatus sebagai Gubernur Jatim.