Pixel Code jatimnow.com

Real Count KPU DPR RI: Sarmuji Pimpin Jatim VI, Pulung dan Anggia Bersaing Ketat

Editor : Endang Pergiwati   Reporter : Yanuar Dedy
Pulung, Sarmuji, Anggia Erma Rini. (Foto: akun Instagram @m.sarmuji , @pulung.agustanto , @anggiermarini)
Pulung, Sarmuji, Anggia Erma Rini. (Foto: akun Instagram @m.sarmuji , @pulung.agustanto , @anggiermarini)

jatimnow.com - Sarmuji dari Partai Golkar pimpin perolehan suara sementara dalam persaingan DPR RI Dapil Jawa Timur VI.

Seperti dilihat jatimnow.com di situs pemilu2024.kpu.go.id, Jumat (16/2/2024) per 09.01 WIB, berdasarkan data yang masuk dari 1774 atau 13.69 persen Sarmuji unggul di wilayah Kediri, Blitar dan Tulungagung itu dengan 32.329 suara.

Sementara di bawahnya ada Pulung Agustanto dari PDI Perjuangan nomor urut 3 dengan 24.296. Dia bahkan meninggalkan jauh keluarga Soekarno, Romy Soekarno yang hanya memperoleh 9.873 suara.

Terbanyak ketiga, ada Anggia Erma Rini dengan 24.283 suara. Mantan Sekda Provinsi Jawa Timur Heru Tjahjono juga berada pada persaingan ini, maju dari Golkar dia memperoleh suara 20.156.

Baca juga:
Adies Kadir Kuningkan DBL Arena, 100 Ribu Relawan Siap Menangkan Khofifah - Emil

Nurhadi dari NasDem, yang saat ini menjabat sebagai DPR RI dari Dapil Jatim VI masih berada di angka 15.129. Hampir sama dengan perolehan suara Rizki Sadig dari PAN dengan 15.765. Suara lain hanya di kisaran 10.000-17.000.

Yang menarik adalah Venna Melinda. Nama besarnya sebagai artis sekaligus politisi yang pernah duduk di wilayah ini bersama Demokrat ternyata tak cukup mampu mengangkat suaranya. Sampai saat ini dia hanya memperoleh 1.804. Tak lebih dari perolehan suara partainya Perindo 1.905.

Baca juga:
4 Pimpinan DPRD Surabaya Periode 2024-2029 Disahkan

Saat ini perolehan suara terus bergerak. Komisi Pemilihan Umum (KPU) terus menghitung dari total 12.955 TPS.