Pixel Codejatimnow.com

1.000 Porsi, Jamban Sehat, Inspirasi dari Ketidakpastian

Editor : Redaksi  
Pembagian 1.000 porsi tumis bandeng uleg sambal terasi bersama Chef Bobon Santoso di Monumen Jayandaru Alun-Alun Sidoarjo. (Foto-foto: Ahaddiini HM/jatimnow.com)
Pembagian 1.000 porsi tumis bandeng uleg sambal terasi bersama Chef Bobon Santoso di Monumen Jayandaru Alun-Alun Sidoarjo. (Foto-foto: Ahaddiini HM/jatimnow.com)

jatimnow.com - Kegiatan PT Sekar Laut Tbk membagikan 1.000 porsi tumis bandeng uleg sambal terasi bersama Chef Bobon Santoso di Monumen Jayandaru Alun-Alun Sidoarjo menarik banyak perhatian pembaca pada Minggu (3/3/2024) kemarin.

Berita lainnya Pemkab Sidoarjo akan membangun 2.654 jamban sehat untuk warga kurang mampu yang belum memiliki jamban.

Serta, berita pameran seni bertajuk Ekspresi Ketidakpastian di Galeri Dewan Kesenian Surabaya (DKS) Balai Pemuda Surabaya.

Redaksi merangkum ketiga berita pilihan pembaca tersebut.

1.000 Porsi Tumis Bandeng Dibagikan Gratis di Alun-Alun Sidoarjo

Salah satu pabrik dan distributor makanan Sidoarjo, PT Sekar Laut Tbk gelar pembagian 1.000 porsi tumis bandeng uleg sambal terasi bersama Chef Bobon Santoso di Monumen Jayandaru Alun-Alun Sidoarjo, Minggu (3/3/2024).

Baca juga:
Kata Sekda, Masih dalam Pencarian, Gus Fawait di Pilkada Jember

Pemkab Sidoarjo Kebut Bangun 2.654 Jamban Sehat

Pemerintah Kabupaten Sidoarjo akan membangun sebanyak 2.654 jamban sehat untuk warga Sidoarjo kurang mampu yang belum memiliki jamban. Agenda ini adalah bagian dari target Kabupaten Sidoarjo menuju nol persen perilaku buang air besar sembarangan.

Ketika Sobekan Kayu Faisal Amir jadi Karya Seni, Inspirasi dari Ketidakpastian

Baca juga:
Pegadaian Pasuruan, Tunggu Nama Lain, Tukang Kasur di Bangkalan

Hidup ini memang dipenuhi ketidakpastian. Sebentar cuaca panas, kemudian hujan. Saat memakai jas hujan, ternyata hujan berhenti. Ini dituturkan Ahmad Faisal Amir, warga Surabaya, dalam pembukaan pameran seni bertajuk Ekspresi Ketidakpastian di Galeri Dewan Kesenian Surabaya (DKS) Balai Pemuda Surabaya.