Pixel Codejatimnow.com

Arthur Irawan Ungkap Alasan Pensiun dan Rencananya di Persik Kediri

Editor : Yanuar D  
Arthur Irawan. (Foto: Persik Kediri/jatimnow.com)
Arthur Irawan. (Foto: Persik Kediri/jatimnow.com)

jatimnow.com - Arthur Irawan memutuskan pensiun sebagai pemain sepak bola profesional. Pertandingan melawan PSS Sleman, Rabu (24/4/2024) malam menjadi laga terakhirnya bersama Persik Kediri di Stadion Brawijaya. Apa rencana King Arthur ke depan?

Sebelumnya, ia mengungkapkan alasannya memilih gantung sepatu di usianya yang ke 31. Menurutnya, sekarang banyak pemain muda yang lebih layak dan siap mengambil peran pemain nomor 8 itu di lapangan hijau.

“Keputusan ini sudah saya ambil sejak awal musim. Mungkin saya tidak bilang ke media atau pihak luar tapi saya ingat hari pertama pra musim saya sudah bilang rekan-rekan, tim, ofisial semua sudah tahu ini musim terakhir saya karena sepak bola pun perlu regenerasi. Saya merasa sudah cukup fight di lapangan, menjadi kapten tim dan waktunya angin baru,” kata Arthur Irawan, usai laga melawan PSS Sleman.

“Yusuf sama Otto juga kapten dan sekarang waktunya Persik regenerasi. Alasan keputusuan saya pensiun karena banyak pemain muda yang lebih layak dan mereka siap mengambil peran saya di lapangan hijau,” tambahnya.

Baca juga:
Arthur Irawan Tegaskan Yusuf Meilana dan Bayu Otto Stay di Persik Kediri

Selanjutnya, eks RCD Espanyol B itu akan fokus di manajemen. Dia memastikan tidak akan jadi pelatih.

“Saya bilang sekarang kalau saya nggak bakal jadi pelatih. Bukan saya tidak tertarik tapi kita semua ada kualitas masing-masing dan menurut saya ranah saya bukan disana dan mungkin saya kebih fokus manajemen dan sudah cukup turun tangan di lapangan hijau,” jelasnya.

Baca juga:
Laga Terakhir Lawan Persebaya, Persik Kediri Buka Peluang untuk yang Jarang Main

“Tapi jujur belum kepikiran posisi apa di manajemen. Yang pasti saya bakal mendampingi tim, membantu manajemen semaksimal mungkin tapi jobdesknya saya belum bisa berkata sekarang,” tandasnya.