Pixel Code jatimnow.com

Dapat Surat Tugas dari PDIP, Bacabup Jember Hendy Siswanto: Cita-cita Terwujud

Editor : Endang Pergiwati   Reporter : Sugianto
Hendy Siswanto saat mendaftar Bacabup ke DPC PDIP Jember (Foto: Sugianto/jatimnow.com)
Hendy Siswanto saat mendaftar Bacabup ke DPC PDIP Jember (Foto: Sugianto/jatimnow.com)

jatimnow.com - Mendapat surat tugas dari PDIP untuk maju Pilbup Jember, Bakal Calon Bupati (Bacabup) Hendy Siswanto mengatakan cita-citanya terwujud.

"Pertama saya ucapkan terima kasih kepada PDIP dan cita-cita saya terwujud. Karena ini sebenarnya cita-cita lama, mulai tahun 2019 saat mencalonkan di periode pertama," akunya, Sabtu (27/7/2024).

"Pertama kali itu saya daftar ke PDIP, saya tidak mengerti masalah politik pertama kali, dan mentor saya itu adalah Mas AW (Arif Wibowo) dari awal. Namun belum jodoh, diuji di Jember - Surabaya, Jakarta kami berhasil tapi belum jodoh," sambungnya.

Namun untuk saat ini, Hendy mengaku bersyukur karena surat tugas dari PDIP telah turun kepada dirinya, untuk maju di periode kedua.

"Saya mendapatkan surat tugas dari DPP yang ditandatangani Sekjen dan Bapilu. Ini suatu kebanggan pribadi buat saya. Secara pribadi, saya tentu siap dengan apa yang menjadi visi misi PDIP yang tegak lurus," ungkapnya.

Bacabup petahana mengaku, akan melaksanakan jika tegak lurus itu sesuai dengan tujuan PDIP. Karena itu juga merupakan cita-citanya untuk tegak lurus dan harus betul-betul bermanfaat bagi masyarakat kecil.

Tidak hanya itu, Hendy juga mengaku siap untuk menjadi kader PDIP dan siap membesarkan PDIP di Jember.

"Juga saya sampaikan kepada DPP saat menerima surat tugas ini, kalau saya siap untuk berbaju merah dan menjadi anggota dari PDIP dan siap membesarkan PDIP," lantangnya.

Karena dengan adanya surat tugas yang perdana ini, Hendy mengatakan semakin optimis untuk memenangkan Pilkada di Jember di periode kedua bersama PDIP.

Baca juga:
Bapaslon Pilkada Jember Lolos Syarat Vermin, KPU Minta Masyarakat Tanggapi

"Tentu, saya berharap kepada DPC PDIP mohon diberikan kesempatan untuk melakukan konsolidasi, mulai DPC hingga anak ranting. Kami siap melakukan program apa yang menjadi kebiasaan PDIP," ujarnya.

Tidak hanya itu, PDIP yang merupakan partai orang kecil juga sejalan dengan dirinya, yang peduli dengan rakyat kecil.

"Termasuk ekonomi kerakyatan, yang ada ekonomi kreatif, dan itu sudah saya laksanakan. Ini sudah sama dengan program PDIP dan kami. Sudah melakukan program kerakyatan itu selama 3 tahun berjalan," terangnya.

"PDIP juga bisa mengecek apa yang telah kami lakukan, tentang bagaimana saya peduli kepada guru-guru, honorer, yang puluhan tahun tidak diangkat. Termasuk kesehatan gratis bagi orang miskin, termasuk program stunting dan kemiskinan ekstrim sudah habis," imbuhnya.

Tidak hanya itu, termasuk desa tertinggal sudah tidak ada lagi. Semua desa di Jember sudah berkembang, maju dan mandiri.

Baca juga:
Bacabup Jember Gus Fawait: Kita Butuh Super Team bukan Superman

"Artinya, program kerakyatan yang dimiliki PDIP sudah kami lakukan. Tinggal lebih mempertajam dan masif lagi, dan volume lebih banyak lagi. Tentunya nanti bersama PDIP dan partai yang berkoalisi lainnya," tukasnya.

Hendy mengaku, beberapa Bacabup di Jember memang sudah ada yang mendapatkan surat tugas dari beberapa partai.

'Karena semua masih surat tugas dan lagi beberapa partai surat tugas sudah tidak berlaku lagi, yang diberikan kepada beberapa calon yang lain," pungkasnya.

Seperti diketahui, PDIP memberikan surat tugas pada Hendy Siswanto dan Muhammad Fawait secara bersamaan.