Pixel Codejatimnow.com

Wanita ini Ditemukan Tewas di Jalan, Ini Kata Suami

Editor : Narendra Bakrie  Reporter : Erwin Yohanes
Yuri Wido Nurcahyo, suami korban saat ditemui di rumahnya di Jalan Gubeng Airlangga V, Surabaya.
Yuri Wido Nurcahyo, suami korban saat ditemui di rumahnya di Jalan Gubeng Airlangga V, Surabaya.

jatimnow.com - Tewasnya Anna Pudjiastutik (42), warga Gubeng Airlangga V, Surabaya menyisakan duka mendalam pada keluarganya. Apalagi Anna tewas di Jalan Indrapura, Surabaya, di depan mata Talita Inama Alisia (13), anak kedua yang saat itu ia bonceng.

Yuri Wido Nurcahyo (46) suami Anna bercerita, istrinya memang setiap hari pulang pergi dari Gubeng Airlangga V menuju rumah keduanya di Jalan Kalimas Baru 2 Lebar 64-B, Surabaya.

Sebab selain Talita bersekolah di wilayah Perak, di rumah keduanya itu, Anna mengelola toko kelontong.

"Kalau petang, kembali ke sini (Gubeng Airlangga V)," ujar Yuri saat ditemui di rumahnya, Kamis (20/9/2018).

Yuri menambahkan, istrinya meninggalkan dirinya dan dua anaknya. Anak pertamanya laki-laki dan yang kedua yaitu Talita, yang dibonceng Anna saat kejadian berlangsung.

Baca juga: Wanita ini Ditemukan Tewas di Jalan, Korban Kejahatan?

Yuri belum berencana melapor ke kepolisian, mengingat keluarganya masih berduka.

Baca juga:
Pj Gubernur Adhy Sampaikan Usulan Perubahan Perda RUED di Paripurna DPRD Jatim

"Sudah kami makamkan jam 9 pagi di TPU (tempat pemakaman umum) Keputih," ungkap Yuri.

Selain itu, menurut Yuri, Talita masih shock atas kejadian yang menimpanya dan ibunya tersebut. Sehingga belum banyak informasi yang didapat dari anaknya tersebut.

"Masih banyak pelayat dan kami masih berduka. Kami belum tahu bagaimana cerita sebenarnya," tutupnya.

Baca juga:
Kerangka Manusia Misterius Ditemukan Petugas Kebersihan Tol Waru Sidoarjo

Diberitakan sebelumnya, Anna ditemukan tewas di Jalan Indrapura, Surabaya tepat di depan Gedung Keuangan pada Kamis (20/9/2018) pagi sekitar pukul 04.00 Wib.

Masih simpang siur penyebab tewasnya korban. Namun diduga Anna menjadi korban kejahatan jalanan.